Survei Duet dengan Anies Tertinggi, AHY: Kalau Ada Keinginan Masyarakat...

Minggu, 10 April 2022 | 08:26 WIB
Survei Duet dengan Anies Tertinggi, AHY: Kalau Ada Keinginan Masyarakat...
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono saat agenda pelantikan pengurus DPD Partai Demokrat DKI Jakarta di JIExpo Kemayoran, Jakarta pada Selasa (15/3/2022). [Suara.com/Fakhri Fuadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menanggapi hasil simulasi pilihan pada tiga pasangan oleh Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC). Salah satunya mengenai survei duetnya dengan Anies Baswedan untuk Pilpres 2024.

Melansir Wartaekonomi.co.id -- jaringan Suara.com, AHY menilai keinginan masyarakat terhadap pasangan bakal calon presiden atau wakil presiden masih sangat dinamis. Terlebih, nantinya juga bergantung pada ikhtiar dari masing-masing partai politik.

"Sekarang masih tahun 2022, ke depan rasanya akan dinamis lagi. Karena berbicara politik 2024 pada akhirnya juga akan ada ikhtiar dari masing-masing partai politik dan masing-masing tokoh,” kata AHY, pada Jumat (8/4/2022).

Diketahui, hasil survei SMRC bulan Maret mengungkap jika duet Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan AHY berpeluang menang pada Pilpres 2024. 

SMRC melakukan simulasi pilihan pada tiga pasangan. Hasilnya, pasangan Anies-AHY mendapatkan 29,8 persen suara. Lalu duet Ganjar Pranowo dan Airlangga Hartarto mendapatkan 28,5 persen suara.

Selanjutnya duet Prabowo Subianto dan Puan Maharani meraih 27,5 persen. Sedangkan 14,3 persen lainnya belum menentukan pilihan.

AHY sendiri menyebut hasil survei itu merupakan bentuk dari proses demokrasi. Menurutnya, yang terpenting adalah keinginan dan harapan masyarakat dalam pilpres mendatang.

"Ya, kalau ada harapan masyarakat maupun keinginan masyarakat nantinya,” tambahnya.

Putra Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini mengatakan yang terpenting adalah kebersamaan harus terus digaungkan. Bahkan, ia menilai semua pihak juga tengah lakukan ikhtiar-ikhtiar seperti itu.

Baca Juga: Colek OJK, Puan Maharani Soroti Maraknya Investasi Bodong di Indonesia

Adapun saat ditanya soal hubungan komunikasi dengan berbagai pihak, AHY membenarkan ada sejumlah tokoh yang membahas terkait dengan Indonesia ke depan. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI