![Suasana salah satu anjungan wisata yang berada di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) saat libur lebaran hari kedua kedua pada Selasa (3/5/2022). [Suara.com/Bagaskara]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/05/03/51012-suasana-salah-satu-anjungan-wisata-yang-berada-di-taman-mini-indonesia-indah-tmii.jpg)
Antusiasme liburan yang luar biasa tampak di Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Objek wisata yang berlokasi di Jakarta Timur ini membeludak pengunjungnya sapai menimbulkan kemacetan hingga satu kilometer. Hal itu terjadi sejak H+1 Lebaran 1443 H.
TMII mencatat ada lebih dari 15.000 pengunjung mendatangi objek wisata tersebut. Merujuk update data pengunjung pada Selasa (3/5/2022) siang, total pengunjung sudah mencapai 15.265 orang. Jumlah itu cukup tinggi lantaran TMII masih dalam tahap revitalisasi. Pengelola membuka akses pengunjung hingga 30.000 orang per hari.
Polisi menyatakan kemacetan terjadi lantaran antrean di pintu masuk menuju TMII di Jalan Hankam. Kemacetan masih terjadi meski petugas telah membuka empat pintu. Saat ini akses utama menuju TMII memang masih ditutup karena sedang dalam tahap renovasi. Namun pengelola TMII menyiapkan akses lain bagi pengunjung di pintu 2, pintu 3 dan pintu 4.