Viral Curhat Warganet Ibunya Masak Seperti Kesurupan, Lihat Anak Makan Sampai Mau Nangis, Alasan di Baliknya Plot Twist

Kamis, 26 Mei 2022 | 19:09 WIB
Viral Curhat Warganet Ibunya Masak Seperti Kesurupan, Lihat Anak Makan Sampai Mau Nangis, Alasan di Baliknya Plot Twist
Ilustrasi gambar ciri-ciri maag kambuh. (freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Akun Twitter @FFOODFESS bagikan cuitan seorang netizen yang mendapatkan perlakuan spesial dari sang mama, yaitu mendapatkan berbagai makanan yang khusus dibuat oleh mama netizen ini sendiri.

Mama dari netizen pengirim cuitan ini tiba-tiba saja memasak berbagai makanan untuknya seperti orang kesurupan. Mamanya memasak berbagai makanan, dari mulai nasi uduk, ayam panggang, mi goreng, soto, udang telur asin, dan masih banyak lagi.

"Tadi pagi mamaku masak kayak orang kesurupan. Masak nasi uduk, ayam panggang, mi goreng, soto, udang telur asin, dan lain-lain," ungkap pengirim twit ini di awal cerita.

Mama netizen ini pun mengungkapkan agar sang anak mengkonsumsi makanan yang banyak. Tidak hanya itu, sosok mama tersebut juga sempat memesan pizza untuk sang anak.

Netizen tiba-tiba dapat perhatian lebih dari mamanya (Twitter/ @FFOODFESS )
Netizen tiba-tiba dapat perhatian lebih dari mamanya (Twitter/ @FFOODFESS )

"Katanya masaknya khusus buat aku jadi aku harus makan banyak. Terus tadi tiba-tiba mama delivery pizza buat aku juga. Katanya karena beliau tahu aku suka makan piza makannya mama beliin," jelasnya.

Bukan tanpa sebab, perlakuan tak biasa dari mama netizen ini dikarenakan ada yang meninggal akibat penyakit mag. Mama dari netizen ini pun jadi teringat dengan keadaan sang anak yang juga memiliki riwayat sakit mag. Sang mama pun menjadi histeris sendiri membayangkan anaknya meninggal karena sakit mag.

"Nah, tadi Subuh ada tetanggaku yang meninggal karena sakit mag. Pas mamaku ngelayat katanya mama keinget aku yang juga ada riwayat sakit mag, terus beliau histeris sendiri. Katanya 'Mama ngebayangin dedek yang meninggal loh. Terus mama takut'," jelas netizen ini.

Dalam cuitannya, netizen ini mengungkapkan bahwa sebelumnya, mamanya ini sempat marah-marah saat dirinya meminta untuk dibuatkan bubur. Alasannya karena mamanya hendak berkumpul dengan teman senamnya.

"Mamaku ngomong katanya beliau merasa bersalah soalnya waktu mag ku kambuh terus minta dimasakin bubur, mama malah marah karena udah telat ngumpul sama bestie senamnya," ceritanya.

Baca Juga: Sahroni Ungkap Perusahaan Entertainment Dalam Negeri jadi Sponsor Formula E, Kucurkan Dana Rp100 Miliar

Netizen ini juga menjelaskan bahwa mamanya sempat menatap dirinya dengan bekaca-kaca ketika netizen ini sedang makan. Mamanya juga sempat memeluknya dan minta maaf.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI