Apa yang Dibaca saat Lempar Jumrah? Simak Penjelasan Berikut

Rifan Aditya Suara.Com
Rabu, 15 Juni 2022 | 15:20 WIB
Apa yang Dibaca saat Lempar Jumrah? Simak Penjelasan Berikut
Apa yang Dibaca saat Lempar Jumrah? Simak Penjelasan Berikut - Jamaah haji melempar jumroh aqobah yang merupakan salah satu syarat yang wajib dilakukan pada ibadah haji di Jamarat, Mekkah, Arab Saudi, Selasa (13/8). [ANTARA FOTO/Hanni Sofia]

Suara.com - Lempar jumrah termasuk dalam rangkaian ibadah haji 2022. Lalu apakah anda tahu apa yang dibaca saat lempar jumrah?

Ustadz Adi Hidayat dalam sebuah ceramah yang videonya diunggah ke kanal YouTube Ceramah Pendek menjelaskan apa yang dibaca saat lempar jumrah.

Sebelum melontar jumrah pastikan jemaah haji sudah membawa kerikil yang diambil dari Mudalifah.

Ustadz Adi Hidayat menegaskan bahwa yang dilempar atau dilontarkan bukan hanya sekadar kerikil. Melempar kerikil hanyalah simbol dan termasuk dalam ritual.

Menurutnya, catatan paling penting dalam lempar jumrah adalah anda mengeluarkan sifat-sifat buruk dalam diri sendiri.

"Hal sesungguhnya yang anda lontar itu sifat marah, macam-macam dalam diri kita, egois," kata Ustadz Adi Hidayat dalam video yang diunggah pada 2 Agustus 2018.

Ia juga menjelaskan bahwa ketika melempar kerikil ini dibarengi dengan mengucapkan:

Bismillahi Allahu Akbar

Artinya: Dengan nama Allah, Allah Maha Besar

Baca Juga: Puncak Haji 2022 Saat Wukuf di Arafah Berpotensi Sebagai Haji Akbar, Ini Keistimewaannya

Kalimat ini sama dengan ketika Anda menyembelih hewan. Sebab dalam menyembelih hewan hakikatnya juga untuk mengeluarkan sifat-sifat buruk.

Tidak hanya itu saja bacaan doa saat lempar jumrah. Setelah selesai melontar semua kerikil, dilanjutkan dengan menghadap kiblat dan membaca:

Innii Wajjahtu wajhia lillazi fataras sama wati wal ardha hanifam muslimaw wama ana minal musyrikin.

Inna solati wanusuki wamahyaya wammamati lillahi rabbil’alamin.

La syarikalahu wabiza lika umirtu wa ana minal muslimin.

Artinya: Kuhadapkan muka hatiku kepada Dzat yang menciptakan langit dan bumi dengan keadaan lurus dan memberi keselamatan dan aku bukanlah dari golongan kaum musyrikin.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI