Begini Situasi Persiapan di TMP Kalibata Jelang Pemakaman MenPAN RB Tjahjo Kumolo

Jum'at, 01 Juli 2022 | 15:18 WIB
Begini Situasi Persiapan di TMP Kalibata Jelang Pemakaman MenPAN RB Tjahjo Kumolo
Menpan-RB Tjahjo Kumolo saat masih menjabat sebagai Mendagri usai ikuti ratas kabinet di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (13/1/2015). [ANTARA/Andika Wahyu]

Suara.com - Mendiang Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan, Kalibata, Jakarta Selatan, Jumat (1/7/2022) sore nanti. Sejumlah persiapan pemakaman mulai dilakukan.

Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi sekitar pukul 14.49 WIB, tampak sejumlah petugas melakukan persiapan jelang prosesi pemakaman.

Tampak beberapa petugas membawa sejumlah peralatan seperti pengeras suara. Terlihat juga sejumlah anggota TNI sudah memasuki area pemakaman.

Sementara itu terlihat juga sejumlah pelayat mulai berdatangan. Namun hingga pukul 14.57 WIB awak media belum diperkenankan untuk memasuki area pemakaman.

Sejumlah anggota TNI tengah bersiap untuk proses pemakaman MenPAN RB Tjahjo Kumolo di TMP Kalibata, Jakarta Selatan, Jumat (1/7/2022). (Suara.com/Yaumal)
Sejumlah anggota TNI tengah bersiap untuk proses pemakaman MenPAN RB Tjahjo Kumolo di TMP Kalibata, Jakarta Selatan, Jumat (1/7/2022). (Suara.com/Yaumal)

Berdasarkan informasi yang diterima Suara.com, dari petugas keamanan pemakaman, jenazah Tjahjo akan dimakamkan di blok Z Taman Makam Pahlawan, Kalibata. Kekinian proses penggalian liang kubur masih dilakukan.

Sebelum dimakamkan jenazah Tjahjo disemayamkan terlebih dahulu di rumah duka di kawasan Komplek Widya Chandra, Jakarta Selatan. Kemudian akan disalatkan di Masjid Quba Kantor Kementerian PANRB, Jakarta Selatan. Setelahnya mendiang Tjahjo akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata.

Seperti diketahui Tjahjo Kumolo menghembuskan nafas terakhir pada pukul sekitar pukul 11.10 WIB di Sakit Abdi Waluyo, Jakarta Pusat, Jumat (1/7/2022).

Almarhum meninggal usai berjuang melawan penyakit infeksi paru. Ketua DPP PDI Perjuangan, Djarot Saiful Hidayat membenarkan kabar tersebut.

"Benar, saya juga dapat info yang sama," kata Djarot saat dikonfirmasi, Jumat.

Baca Juga: 7 Fakta Menarik Film Ticket to Paradise, Dibintangi Julia Roberts hingga Maxime Bouttier

Sebelumnya, Tjahjo dikabarkan sudah menjalani perawatan insentif di rumah sakit. Sempat berhembus kabar kalau Tjahjo dalam keadaan koma.

Namun informasi tersebut langsung dibantah oleh Sekretaris KementerianPANRB, Rini Widyantini. Rini menyebut kalau kondisi kesehatan Tjahjo sudah membaik pada sepekan lalu.

"Beliau tidak koma, namun harus menjalani perawatan secara intensif sampai kondisi keseluruhan stabil dan membaik," ujar Rini saat dikonfirmasi, Jumat (24/6/2022).

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI