"Ya alhamdulilah hari ini adalah silaturami kebangsaan antara Gerindra dengan PKB. Silaturami kebangsaan ini adalah lanjutan dari pertemuan antara ketum partai Gerindra pak Prabowo dan ketum PKB pak Muhaimin Iskandar di Kartanegara nomor 4," kata Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani kepada wartawan.
Menurutnya, silaturami ini diikuti oleh jajaran partai di tingkat Provinsi atau Dewan Pengurus Daerah (DPD) hingga Dewan Pengurus Wilayah (DPW).
"Karena itu pertemuan Silaturahmi hari ini adalah mempertemukan antara pimpinan DPD Gerindra dengan pimpinan DPW PKB seluruh Indonesia," tuturnya.
"Karena itu sebagai pimpinan pusat memfasilitasi menghantar semuanya saling berkakrab, bercanda, bergurau, untuk selanjutnya mereka di provinsinya dan di daerahnya masing-masing untuk kemudian mereka melakukan silaturahmi hari ini."