Harga TV 43 Inch Paling Mahal Tak Sampai Rp 15 Juta, DPR Sudah Tahu Daftarnya?

Rifan Aditya Suara.Com
Kamis, 06 Oktober 2022 | 12:20 WIB
Harga TV 43 Inch Paling Mahal Tak Sampai Rp 15 Juta, DPR Sudah Tahu Daftarnya?
Ilustrasi televisi, tv, harga TV 43 Inch (Unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dilansir dari laman Samsung Indonesia, TV 43 inch termahal harganya Rp 7.499.000, di mana banderol tersebut setengah dari yang dianggarkan oleh DPR. Televisi yang dimaksud adalah Samsung QA43Q60BAKXXD, yaitu perangkat berjenis Smart TV yang mengusung layar 43 inch dengan panel QLED beresolusi 4K.

Pilihan lain juga ada Smart TV keluaran LG, di mana rata-rata harga TV LG 43 inch dibanderol sekitar Rp 5-6 jutaan. Salah satu yang menarik adalah LG UQ9000 43 inch UHD TV, di mana televisi ini mengusung desain ramping dengan kualitas gambar yang menakjubkan.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah daftar harga TV 43 inch yang perlu diketahui:

  • Sakura TV led Model S43B : Rp 2.399.000
  • Animax TV LED TCLG-S43B : Rp 2.899.000
  • Aqua Japan LE43AQT8500MF LED Digital TV : Rp 3.026.000
  • POLYTRON LED TV PLD 43V7153 : Rp 3.349.900
  • Changhong L43H7 Smart TV LED : Rp 3.399.000
  • Samsung UA43N5001AKPXD LED TV : Rp 4.069.000
  • TV LED LG 43UK6300PTE : Rp 4.925.000
  • TOSHIBA 43S25KP Full HD Digital LED TV 43 Inch : Rp 3.699.000

Itulah sekilas mengenai berapa harga TV 43 inch yang perlu disimak. Tidak perlu mengeluarkan uang hingga Rp 15 juta seperti yang dianggarkan oleh DRP, TV 43 inch ternyata bisa dibeli dengan harga yang jauh lebih murah. 

Kontributor : Rishna Maulina Pratama

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI