Link Live Streaming dan Jadwal Piala Dunia Hari Ini 22 November 2022

Aulia Hafisa Suara.Com
Selasa, 22 November 2022 | 12:25 WIB
Link Live Streaming dan Jadwal Piala Dunia Hari Ini 22 November 2022
Link Live Streaming dan Jadwal Piala Dunia Hari Ini (fifa.com)

Suara.com - Pertandingan Piala Dunia 2022 Qatar bisa disaksikan melalui EMTEK Group yang meliputi SCTV, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola, dan juga Vidio. Ingin tahu link live streaming dan jadwal piala dunia hari ini? Mari simak ulasan selengkapnya di bawah ini. 

Memasuki hari kedua pertandingan Piala Dunia 2022, Anda dapat menyaksikan pertandingan antara Argentina vs Arab melalui live SCTV mulai pukul 17.00 WIB.

Babak penyisihan FIFA World Cup 2022 atau Piala Dunia 2022 akan menyajikan 3 laga menarik hari Selasa 22 November 2022. Di Grup C, tim unggulan Argentina akan bertemu dengan Arab Saudi, dan Meksiko akan bertanding melawan Polandia. Sedangkan di Grup D, Denmark akan berhadapan langsung dengan Tunisia.

Sebelumnya, inilah hasil lengkap laga babak penyisihan semalam, hari Senin 21 November 2022, dan Selasa dinihari.

- Inggris versus Iran (Grup B) 6-2

- Senegal versus Belanda 0-2

- Amerika versus Wales 1-1.

Jadwal Piala Dunia 2022 Qatar. [Suara.com]
Jadwal Piala Dunia 2022 Qatar. [Suara.com]

Jadwal Piala Dunia 2022 Hari Ini

Berikut ini adalah 3 laga babak penyisihan Piala Dunia 2022 yang akan berlangsung Selasa sore hingga malam:

Baca Juga: Link Live Streaming Argentina vs Arab Saudi di Piala Dunia 2022

1. Argentina versus Arab Saudi di Lusail Stadium, pukul 17.00 WIB

2. Denmark versus Tunisia di Education City Stadium, pukul 20.00 WIB

3. Meksiko versus Polandia di Stadium 974 (Rass Abou Aboud), pukul 23.00 WIB. 

Pertandingan Argentina versus Arab Saudi

Pertandingan antara Argentina vs Arab adalah laga pertama dari grup C di mana terdapat negara Meksiko dan Polandia juga yang masuk ke dalam grup tersebut.

Kali ini Lionel Messi akan menjadi Kapten Argentina untuk melawan tim skuad Arab. Meskipun Messi adalah lawan yang cukup berat bagi tim Arab, akan tetapi berdasarkan lokasi dan faktor cuaca bisa saja Arab yang dapat memberikan kejutan kemenangan.

Argentina sempat menjalani 1 laga uji coba melawan Uni Emirat Arab dengan skor 5-0 sebelum perhelatan Piala Dunia 2022 Qatar dimulai. Sementara itu, Arab telah melakukan 3 laga uji coba dengan perolehan 1 kemenangan, 1 kalah, dan 1 imbang. 

Skuad Argentina kali ini di bawah pelatih Lionel Scaloni dan berikut ini adalah pemain Argentina:

- Emiliano Martinez

- Nahuel Molina

- Cristian Romero

- Nicolas Otamendi

- Nicolas Tagliafico

- Leandro Paredes

- Rodrigo De Paul

- Alexis Mac Allister

- Lionel Messi

- Angel Di Maria

- Lautaro Martinez. 

Sementara itu, tim Arab di bawah pelatih Herve Tenard dengan pemain sebagai berikut:

- Mohammed Al Owais

- Sultan Al Ghannam

- Abdulelah Al Amri

- Ali Al Bulayhi

- Yasir Al Shahrani

- Riyadh Sharahili

- Sami Al Naji

- Salman Al Faraj

- Hattan Bahbri

- Salem Al Dawsari

- Firas Al Buraikan.

Link live streaming Piala Dunia 2022 hari ini https://m.vidio.com/live/9430-champions-tv-world-cup-1?schedule_id=2276982. Selamat menyaksikan! 

Kontributor : Rishna Maulina Pratama

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

VIDEO TERKAIT

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI