"Timsus menetapkan Saudara FS sebagai tersangka," kata Kapolri.
Akui kasus Sambo menguras fisik
Dalam sebuah wawancara dengan salah satu media pada Senin (31/10/2022) lalu, Kapolri juga menyebutkan sejumlah kasus yang melibatkan petinggi Polri yang terjadi beberapa waktu belakangan cukup menguras fisiknya.
Kasus yang dimaksud Kapolri tersebut di antaranya kasus Ferdy Sambo, Tragedi Kanjuruhan dan kasus peredaran narkoba yang melibarkan Irjen Teddy Minahasa.
"[Kasus TM, FS, dan Kanjuruhan menyita fisik] memang itu fakta yang kita hadapi," ujar kapolri.
Disentil presiden gegara kasus Ferdy Sambo
Selanjutnya pada Jumat (14/10/2022), Presiden Jokowi mengumpulkan semua petinggi Polri di Istana negara. Petinggi Polri tersebut mulai dari Mabes Polri, Kapolda dan Kapolres seluruh Indonesia.
Dalam kesempatan itu, presiden menyatakan kalau kasus ferdy Sambo membuat runyam institusi kepolisian. Dampaknya, menurut presiden, adalah menurunnya kepercayaan publik kepada institusi Polri.
"Begitu ada peristiwa FS (Ferdy Sambo), runyam semuanya, dan jatuh ke angka paling rendah," kata Jokowi.
Kontributor : Damayanti Kahyangan