3. Kemampuan Memahami Bacaan dan Menulis
Tes berikutnya yang akan diujikan berupa kemampuan memahami bacaan dan menulis. Kelancaran membaca dan keterampilan menulis ini dibutuhkan agar mudah memahami bahasa tulis serta ekspresi pikiran yang tertuang melalui tulisan. Adapun soal komponen ini berdurasi 25 menit dan berjumlah 20 soal.
4. Pengetahuan Kuantitatif
Tes berikutnya dalam komponen ini yaitu Pengetahuan Kuantitatif. Tes ini bertujuan untuk menguji kedalaman serta luasnya pengetahuan tentang matematika mulai dari perhitungan, pemecahan masalah, hingga pengetahuan umum Matematika. Soal komponen berdurasi 20 menit dan jumlah 15 soal.
B. Tes Literasi
Tes Literasi ini memiliki jumlah 30 soal dan durasi 45 menit untuk bahasa Indonesa dan durasi 30 menit dengan 20 soal untuk Bahasa Inggris. Selain itu, ada juga tes penalaran Matematika
1. Literasi dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris
Tes ini bertujuan untuk mengukur kemampuan seseorang dalam memahami, menggunakan, mengevaluasi, merenungkan, serta berinteraksi dengan aktif dan berkelanjutan terhadap teks. Adapun materi yang diujikan dalam komponen ini sebagai berikut:
- Menentukan inti bacaan
Baca Juga: Apa Perbedaan SNBT dan SBMPTN? Simak Penjelasannya Berikut ini!
- Menyimpulkan isi bacaan