Jejak Sejarah Istana Batu Tulis, Tempat Ganjar Pranowo Dideklarasikan Jadi Capres PDIP

Jum'at, 21 April 2023 | 18:50 WIB
Jejak Sejarah Istana Batu Tulis, Tempat Ganjar Pranowo Dideklarasikan Jadi Capres PDIP
Megawati dan Jokowi (Dok. PDI Perjuangan)

Suara.com - Deklarasi Ganjar Pranowo sebagai calon presiden yang diusung dari Partai PDI Perjuangan telah dilaksanakan pada Jumat, (21/04/2023) sekitar pukul 13.30 WIB di Istana Batu Tulis, Kota Bogor.

Deklarasi ini dihadiri oleh Presiden Jokowi yang juga merupakan kader PDI Perjuangan serta Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto.

Deklarasi ini pun seolah memberikan jawaban atas dugaan banyak orang soal pencalonan Ganjar sebagai capres yang akan merebut kursi RI 1 pada Februari 2024 mendatang. Tak hanya itu, warganet pun ikut penasaran soal lokasi deklarasi pengusungan Ganjar sebagai capres 2024 ini.

Istana Batu Tulis yang terletak di Bogor Selatan, Bogor, Jawa Barat ini bukanlah tempat biasa. Sejarah mencatat bahwa Istana Batu Tulis ini berada di dekat Prasasti Batu Tulis, yang merupakan peninggalan dari kerajaan Padjajaran. 

Istana Batu Tulis ini berada kompleks bangunan bersejarah bernama Hing Puri Bima Sakti. Istana ini dibangun oleh seorang ahli vulkanis asal Belanda bernama Abraham Van Riebeeck pada 1702 lalu.

Di zaman penjajahan Belanda tersebut, Van Riebeeck pun membangun tempat peristirahatan untuk memantau Gunung Salak pasca meletus di tahun 1699. 

Penggunaan Istana ini pun tertulis pada Keputusan Presiden (KEPPRES) Nomor 2 Tahun 1973, dimana Istana Batu Tulis Bogor ini terletak di atas tanah milik bapak proklamasi, Presiden Soekarno yang telah membeli bangunan ini di tahun 1960.

Dahulu, tempat ini sering dijadikan sebagai tempat peristirahatan Presiden Soekarno saat sedang berkunjung ke Bogor selama kepemimpinannya. Namun sayang, setelah kepemimpinannya runtuh dan digantikan oleh Presiden Soeharto, istana ini menjadi milik negara dan dipergunakan sebagai tempat pengasingan Soekarno di jaman Orde Baru.

Kini, Istana Batu Tulis pun sering dimanfaatkan oleh putri Soekarno, Megawati yang juga mantan presiden Indonesia sebagai tempat pertemuan penting dengan tokoh tokoh besar. Tercatat, Megawati sering mengundang pejabat seperti Prabowo Subianto dan Presiden Jokowi untuk membahas seputar urusan kenegaraan.

Baca Juga: Ditunjuk Jadi Capres PDIP, Simak Segudang Prestasi yang Ditorehkan Ganjar di Jawa Tengah

Tak hanya itu, Megawati pun kerap kali mengundang para wartawan untuk sekadar mengetahui soal pertemuannya dengan para tokoh Indonesia dan kebanyakan dari mereka mendapatkan pandangan soal kehidupan bernegara dan kepemimpinan dari seorang Megawati.

Pengumuman atau deklarasi Ganjar pun dianggap cukup penting bagi partai sekelas PDIP, sehingga lokasi deklarasi pun dipilih di tempat yang historis dan sarat akan makna.

Kontributor : Dea Nabila

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI