Bacaan Itidal yang Benar dalam Sholat, Tulisan Latin dan Artinya

Rifan Aditya Suara.Com
Minggu, 07 Mei 2023 | 08:59 WIB
Bacaan Itidal yang Benar dalam Sholat, Tulisan Latin dan Artinya
Ilustrasi gerakan sholat (Unsplash/Bimbingan Islam) - Bacaan Itidal yang Benar dalam Sholat, Tulisan Latin dan Artinya

Suara.com - Memahami bacaan sholat secara menyeluruh dan benar adalah kunci kesempurnaan ibadah bagi umat Islam itu sendiri. Nah, salah satu yang perlu diperhatikan adalah bacaan itidal dalam sholat.

Bagaimana bacaan itidal yang benar dalam sholat? Berikut ini tulisan arab latin dan artinya yang perlu diperhatikan.

Perlu diketahui, itidal menjadi salah satu rukun Fi’li dalam sholat. Rukun Fi’li adalah perbuatan-perbuatan yang ada pada sholat.

Selain Itidal, rukun Fi’li dalam sholat juga berlaku pada gerakan seperti berdiri dengan benar, rukuk, sujud, duduk diantara dua sujud, dan duduk tahiyat akhir. Doa Itidal dibaca saat sholat fardhu maupun sholat sunnah.

Doa Itidal dibaca setelah posisi rukuk dan bangkit berdiri sambil mengangkat kedua tangan.

Rasulullah SAW bersabda, “Lalu rukuk dengan tuma’ninah, kemudian angkat badanmu hingga lurus” (HR. Bukhari).

Berikut bacaan itidal dan artinya yang wajib untuk kamu pahami.

Bacaan Tasmi

“Sami'allahu liman hamidah”

Baca Juga: Bacaan Sholat Jenazah Lengkap: Niat hingga Doa untuk Jenazah Laki-laki dan Perempuan

Artinya: “Aku mendengar orang yang memuji-Nya”.

Setelah bacaan tasmi’, dilanjutkan dengan membaca bacaan tahmid seperti berikut.

Bacaan Tahmid

“Rabbanaaa lakal hamdu mil-ussamaawaati wa mil-ul-ardhi wa mil-u maa syik-ta min syai-im ba’du” (HR. Muslim dan Abu Awanah)

Artinya: “Ya Allah Tuhan Kami, Bagi-Mu lah Segala Puji, sepenuh langit dan bumi, dan sepenuh barang yang Kau kehendaki sesudah itu”.

Setelah membaca bacaan tahmid, dilanjutkan untuk melakukan gerakan sujud.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI