Kaesang menempuh pendidikannya di SDN 16 Mangkubumen Kidul, Laweyan, Solo. Kaesang juga menempuh pendidikan di SMPN 1 Surakarta.
Kemudian, Kaesang melanjutkan pendidikannya di Anglo-Chinese School International, Singapura. Berikutnya, Kaesang menempuh pendidikan di Singapore Institute of Management University.
Jejak karier Kaesang berada di berbagai bidang. Kaesang mencoba beragam bisnis seperti bisnis makanan Sang Pisang dan memiliki 40% saham klub sepak bola Persis Solo.
Kaesang juga memiliki bisnis kopi bernama Ternakopi bersama Gibran Rakabuming. Selain itu, ada pula bisnis restoran Mangkokku yang berkolaborasi dengan Chef Arnold Poernomo.
Bisnis produk mainan anak-anak dengan nuansa tradisional bernama hompimpa Games pun ditekuninya. Tak hanya itu, Kaesang juga merupakan komisaris RANS Entertainment. Kaesang juga aktif memasarkan startup yang bernama Madhang.
Kaesang juga dikenal di bidang entertainment. Kaesang mencoba peruntungannya sebagai blogger dan YouTuber. Konten-kontennya pun dinilai kreatif, lucu, dan menghibur.
Demikian rekam jejak Kaesang yang bikin PKS penasaran karena PSI mencalonkannya sebagai Walikota Depok.
Kontributor : Annisa Fianni Sisma
Baca Juga: Selvi Ananda Dilecehkan di Twitter: Gibran Santai, PSI Tak Terima