Microsoft, FHUI dan ASEAN Foundation Akui Teknologi Digital Penting untuk Pembangunan Berkelanjutan

Dwi Bowo Raharjo Suara.Com
Kamis, 01 Juni 2023 | 23:35 WIB
Microsoft, FHUI dan ASEAN Foundation Akui Teknologi Digital Penting untuk Pembangunan Berkelanjutan
FHUI, Microsoft, dan ASEAN Foundation bekerja sama untuk wujudkan SDGs di ASEAN dan The Global South. (foto dok. ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

“Untuk mencapai 17 target SDGs, digitalisasi memainkan peran penting dalam meningkatkan efisiensi dan efektivitas pembangunan berkelanjutan di berbagai industri. Teknologi digital berkontribusi pada semua target SDG, terutama pada pilar SDG 9, yaitu Industri, Inovasi, dan Infrastruktur," katanya.

"Infrastruktur serta layanan teknologi informasi dan komunikasi yang efisien dan terjangkau dapat mendorong negara-negara untuk meningkatkan daya saing dan kemakmuran ekonomi,” Rudy menambahkan.

ASEAN Executive Director Dr Piti Srisangnam menambahkan, teknologi digital telah menjadi kebutuhan yang sangat diperlukan untuk pertumbuhan saat ini dan telah mengubah cara masyarakat menjalankan bisnis dan meningkatkan komunikasi.

Meski demikian kata dia, kemajuan ini belum dimaksimalkan dan kawasan ASEAN global dan Asia Tenggara belum sepenuhnya menyadari potensi pertumbuhan dan inklusi yang berkelanjutan ini. Dalam konteks ASEAN, digitalisasi masih menjadi isu yang signifikan.

Menurutnya sekitar setengah dari penduduk ASEAN kekurangan konektivitas, bahkan jumlah ini lebih tinggi di daerah pedesaan.

"Hal itu sering terjadi karena keterbatasan infrastruktur dan sumber daya. Namun, masalah ini tidak hanya dipengaruhi oleh akses komunikasi, tetapi juga oleh implikasi politik," ucap Piti.

Mereka yang tertinggal kata Piti, berada pada posisi yang kurang menguntungkan dalam hal akses informasi, kesempatan kerja, dan banyak hal. Oleh karena itu, semua warga negara harus dipastikan memiliki akses yang sama ke teknologi digital dan sumber daya untuk pembangunan sosial ekonomi.

Sementara itu, President Director Microsoft Indonesia Dharma Simorangkir mengatakan, ASEAN sebagai bagian dari the Global South memiliki potensi besar untuk tumbuh secara berkelanjutan dan inklusif, serta berpotensi menjadi salah satu kekuatan dunia.

Ia menuturkan pertumbuhan berkelanjutan tersebut dapat dicapai dengan memanfaatkan ekonomi digital yang berbasis teknologi.

Baca Juga: Job Hunter, Ini 6 Skill Dasar Microsoft Excel yang Wajib Kamu Kuasai

Tentang Diskusi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI