Suara.com - Bagi yang sedang mencari lowongan pekerjaan, BUMN kembali membuka Rekrutmen Bersama 2023 untuk lulusan SMA dan Perguruan Tinggi. Lantas, kapan tes online Rekrutmen Bersama 2023? Simak berikut ini jadwal dan persiapannya.
Sebelum mengetahui jadwal persiapannya, mari simak dulu apa itu Program Rekrutmen Bersama BUMN. Jadi pendaftaran program Kementerian BUMN ini bertujuan untuk mencari, mendapatkan, juga mengembangkan kapabilitas putra-putri terbaik Tanah Air.
Bagi yang ingin daftar program Rekrutmen Bersama BUMN, akan ada sejumlah tahapan yang perlu diikuti seprti registrasi, administrasi dan tes. Untuk tahapan registrasi dan administrasi sebelumnya sudah dilakukan pada tanggal 11-20 Mei 2023 lalu.
Lalu, kapan tes online Rekrutmen Bersama 2023 akan digelar oleh BUMN? Untuk selengkapnya, simak berikut ini jadwal dan persiapannya.
Jadwal Tes Online Rekrutmen Bersama 2023
Melansir dari situs resmi BUMN, tes online Rekrutmen Bersama 2023 dilangsungkan secara dua tahap seperti berikut ini.
1. Tahap I
Tes online tahap I akan digelar pada tanggal 12 Juni sampai 20 Juni 2023. Adapun rinciannya seperti di bawah ini:
- TKD (Tes Kemampuan Dasar) dan Tes AKHLAK untuk lulusan D-III, D-IV/S-1, S-2
- TKD (Tes Kemampuan Dasar) untuk SMA/Sederajat
- Pengumuman hasil tes tahap I bulan Juli 2023
2. Tahap II
Baca Juga: Jadwal Tes Online Rekrutmen Bersama BUMN 2023
Tes online Tahap II Rekrutmen Bersama 2023 akan berlangsung pada tanggal 16 Juli sampai 20 Juli 2023. Adapun rinciannya seperti di bawah ini.