1. Meskipun tergolong surat pendek, kedudukan surat Al Ikhlas setara dengan sepertiga Al Quran, bahkan surat ini dibaca sehari-hari oleh Rasulullah.
2. Dinamakan sebagai surat Al Ikhlas, karena salah satu keutamaannya yang bisa menyelamatkan kita dari kesulitan dunia dan akhirat. Itulah sebabnya sangat disarankan untuk membaca surat Al Ikhlas.
3. Surat Al Ikhlas juga mampu menyelamatkan kita dari sakaratul maut dan menerangi umat Islam dari kegelapan alam kubur juga seramnya hari kiamat.
Pada poin pertama dijelaskan bahwa membaca surat Al Ikhlas satu kali setara dengan membaca sepertiga Al Quran. Hal ini sesuai dengan hadis yang berbunyi:
"Dari Abu Sa’id al-Khudri radhiyallahu ‘anhu dia berkata: Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, 'Demi (Allah) yang jiwaku di tangan-Nya, sesungguhnya surah Al-Ikhlas sebanding (dengan) sepertiga Al Quran'.”
Demikian penjelasan tentang arti surat Al Ikhlas dan keutamaannya. Semoga penjelasan ini bermanfaat dan dapat diterima oleh pembaca.
Kontributor : Rima Suliastini