Dalam kasus endemi, penyakit tersebut mungkin tidak menyebar dengan cepat atau meluas ke wilayah lain. Contohnya adalah malaria di beberapa wilayah tropis di dunia atau demam berdarah di beberapa negara di Asia Tenggara.
Dialihbahasa dari Healthline, berikut beberapa faktor yang mendasari perbedaan antara pandemi dan endemi.
1. Penyebaran
Pandemi ditandai dengan penyebaran cepat penyakit dari satu wilayah ke wilayah lain dan antar negara.
Di sisi lain, endemi terbatas pada satu wilayah atau populasi tertentu dan tidak menyebar secara signifikan ke wilayah lain.
2. Dampak
Pandemi memiliki dampak yang luas terhadap kesehatan masyarakat dan kehidupan manusia. Ini dapat mengakibatkan krisis kesehatan global dan memerlukan respons yang koordinatif dan massif dari pemerintah dan organisasi kesehatan.
Endemi cenderung memiliki dampak yang lebih terbatas dan mungkin tidak memerlukan respons yang sama dalam skala yang luas.
Baca Juga: Jokowi Resmi Cabut Status Pandemi Covid-19 dari Indonesia
3. Durasi