Suara.com - Bagi seorang fresh graduate, CV adalah suatu dokumen yang penting untuk menunjukkan kemampuan dan bakat dalam dunia kerja. Lantas bagaimana jika Anda tidak memiliki pengalaman sama sekali? Jangan khawatir, karena di bawah ini kami akan memberikan cara membuat CV untuk fresh graduate.
Fresh graduate sendiri adalah seseorang yang baru saja lulus dari perguruan tinggi dan mendapatkan sebuah gelar akademik baik itu jenjang diploma maupun sarjana. Kebanyakan sebutan ini akan bertahan selama 1 hingga 2 tahun setelah seseorang lulus.
Banyak dari fresh graduate yang berpikir jika CV mereka tidak menarik tanpa adanya pengalaman kerja. Namun, kenyataannya tidak semua perusahaan seperti itu. Masih banyak yang mencari tenaga kerja yang benar-benar baru lulus tanpa pengalaman kerja sama sekali.
Cara Membuat CV untuk Fresh Graduate
Di bawah ini terdapat cara untuk membuat CV fresh graduate yang menarik rekruter, dan cara-cara untuk menunjukkan kemampuan yang dimiliki hanya dalam selembar kertas. Tentu ini sangat cocok untuk kalian yang sudah pernah memiliki pengalaman intern maupun tidak berpengalaman sama sekali.
1. Tuliskan Introduction yang Menarik
Meskipun Anda belum mempunyai begitu banyak latar belakang dan juga pengalaman kerja, Anda tetap harus memberikan kesan yang baik. Bagian CV introduction ini dapat menjadi kesempatan yang bagus untuk menunjukkan siapa diri Anda sebenarnya.
Jangan sampai Anda hanya menulis kalimat yang membosankan dan terkesan biasa saja. Seperti “Halo, perkenalkan nama saya Ara. Saya mencari pekerjaan sebagai social media administrator,” atau “Saya siap untuk bekerja dalam bidang apa pun yang ada di perusahaan ini.”
Dengan CV introduction ini, rekruter bisa menilai kesan awal yang baik untuk pelamar kerja. Kemudian, jangan lupa juga untuk mencantumkan IPK jika di atas 3,0 agar bisa menjadi salah satu nilai plus juga.
Baca Juga: 4 Hal yang Wajib Tercantum di CV Fresh Graduate agar Dilirik HRD
2. Lengkapi Informasi Pendidikan