Direktur Lalu Lintas Kepolisian Daerah Jawa Timur, Komisaris Polisi Taslim mengaku bahwa omelan emak-emak di medsos tersebut sebagai kritik dan juga bahan evaluasi. Menurutnya, Polri tidak anti kritik, tetapi ia menyayangkan bila kritik tersebut terkesan menyudutkan.
Taslim memberikan klarifikasi atas tuduhan Marita yang menyebut Kasatlantas Polres Gresik AKP Agung mangkir dari tugas karena saat kejadian, Kasatlantas tidak ada di kantor pada saat jam kerja.
Taslim menyebut, saat itu AKP Agung tengah bertugas di lapangan sehingga tidak bisa bertemu Marita.
4. Polres Gresik Minta Maaf
Taslim juga membantah omelan Marita yang menyebut Polres Gresik tak mematuhi instruksi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo tentang pengurusan SIM. Menurutnya ada proses penjabaran di tingkat bawah atas instruksi Kapolri agar pada pelaksanaannya justru tak ada yang melanggar aturan.
Meski demikian, Taslim tetap memohon maaf kepada masyarakat jika kegaduhan akibat viralnya video emak-emak tersebut mencoreng nama baik institusi. Ia menyebut hal ini terjadi karena kurang sensitifnya anggota di lapangan pada saat melayani masyarakat.
“Saya sudah menginstruksikan jajaran agar berita viral seperti (ini) tidak terjadi lagi. Saya berharap jika ada kasus seperti ini, anggota panggil peserta uji SIM-nya, kita berikan konseling dan pelatihan,” ujar Taslim.
Kontributor : Syifa Khoerunnisa
Baca Juga: Ras Terkuat Tawuran di Jalan, 2 Kubu Emak-emak Saling Adu Jotos hingga Jambak Rambut