Kado Kemerdekaan ke-78 Indonesia untuk Jelata Ibu Kota, Menghirup Udara Berujung Derita

Kamis, 17 Agustus 2023 | 07:00 WIB
Kado Kemerdekaan ke-78 Indonesia untuk Jelata Ibu Kota, Menghirup Udara Berujung Derita
Suasana Jakarta yang terlihat samar karena polusi udara difoto dari atas Gedung Perpustakaan Nasional (Perpusnas), Jakarta, Selasa (25/7/2023). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Kalau di Jakarta istirahat sampai dua hari, ya bisa remuk dong keuangan," tambah Udin.

Alhasil, Udin kembali menghadapi buruknya kualitas udara ibu kota walau masih menderita radang tenggorokan.

Saat ini, Udin merasa sudah lebih baik meski masih merasa flu dan gatal di tenggorokannya.

Dampak dari buruknya kualitas udara di Jakarta tidak hanya membuat kesehatan Udin menjadi rentan terhadap penyakit, tetapi juga memengaruhi pendapatannya saat berjualan.

Udin menduga kotornya udara membuat orang-orang segan untuk ke luar ruangan dan membeli makanan di pinggir jalan.

Udin penjaja cakwe di Jalan MH Thamrin, Jakarta. [Suara.com/Dea]
Udin penjaja cakwe di Jalan MH Thamrin, Jakarta. [Suara.com/Dea]

Biasanya, banyak pembeli pada pagi hari saat kebanyakan orang melintasi Jalan MH Thamrin menuju tempat kerja masing-masing.

Namun baru-baru ini, ia merasakan jumlah pembeli yang biasa menghampirinya setiap pagi makin berkurang.

"Omzet turun kayaknya sampai 20 persen lah kurang lebih. Biasanya ramai jam-jam pagi, jam orang berangkat kerja kayaknya buat sarapan kan, sekarang lebih sedikit," katanya.

Pengalaman serupa juga dirasa Triyono pengemudi ojek online yang tinggal di Ciracas, Jakarta Timur. Ia mengaku baru saja sembuh dari penyakit infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) yang dideritanya.

Baca Juga: Ragukan Indeks Kualitas Udara Versi IQAir, KLHK: Standarnya Berbeda dengan Indonesia

Penyakit saluran pernapasan itu baru diketahuinya setelah berobat ke dokter, beberapa waktu lalu. Tri beruntung bisa menggunakan BPJS Kesehatan gratis yang dimilikinya untuk berobat di puskesmas dekat rumah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI