Mantan petinggi Halliburton Indonesia ini diketahui memiliki mobil Lexus keluaran tahun 2014 senilai Rp 2,3 Miliar yang menjadi koleksi kendaraan termahalnya.
Kendaraan mewah lain yang dimiliki Karen adalah mobil Mercy Benz seri ML 200 keluaran tahun 2013 yang diketahui memiliki harga mencapai Rp 1,1 Miliar.
Tak hanya itu, Karen pun diketahui memiliki satu jenis usaha dengan nilai aset senilai Rp 3,1 miliar yang diketahui sudah dijalaninya sejak lama.
Tak hanya itu, Karen juga memiliki hobi mengoleksi barang dan aset mewah seperti logam mulia, batu mulia, serta benda bergerak lainnya yang bernilai Rp 1,6 miliar.
Harta lain yang juga dimiliki Karen adalah kas dan setara kas yang tercatat bernilai mencapai Rp. 5,8 Miliar dan USD 57.289. Diketahui, Karen yang sempat menjabat sebagai Guru Besar Harvard University Amerika Serikat ini juga memiliki aset di luar negeri.
Namun, aset aset Karen lainnya pun belum tercatat di LHKPN karena ia hanya diwajibkan melaporkan harta kekayaan saat menjabat sebagai Dirut Pertamina saja.
Kontributor : Dea Nabila