WHO Umumkan Komunikasi dengan Nakes RS Al Shifa Terputus!

Rabu, 15 November 2023 | 17:07 WIB
WHO Umumkan Komunikasi dengan Nakes RS Al Shifa Terputus!
Rumah Sakit Al Shifa menjadi target penyerbuan pasukan militer Israel pada Rabu (15/11/2023). [Reuters/BBCIndonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Tentara menembakkan bom asap yang menyebabkan orang-orang mati lemas," kata Khader kepada BBC, dikutip Suara.com, Rabu (15/11/2023).

Menurut keterangan Khader, IDF menyerbu Al Shifa sembari memboyong enam tank masuk ke lingkungan rumah sakit. Kalau dihitung kurang lebih ada 100 anggota IDF yang terlibat dalam penyerbuan tersebut.

Alasan IDF menyerbu Al Shifa karena mencium ada kelompok Hamas di dalamnya.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Juru bicara Pasukan Pertahanan Israel Daniel Hagari.

"Aktivitas tersebut berlangsung di kompleks tertentu yang terdapat informasi intelijen yang mengindikasikan aktivitas teroris oleh organisasi teroris Hamas dan sesuai dengan kebutuhan operasional," kata Daniel melansir laporan Guardian.

Kepala Operasi Al Shifa, Marwan Abu Sada menyebut kurang lebih ada 15 ribu orang yang berlindung di Al Shifa sejak Sabtu (11/11/2023).

Sementara menurut data yang dimiliki WHO, sekitar kurang lebih 650 pasien tengah menjalani rawat inap di Al Shifa.

100 pasien di antaranya tengah dalam kondisi kritis.

Untuk tenaga kesehatan di sana berjumlah sekitar 200 hingga 500 orang.

Baca Juga: Bahagia Anak Palestina Dapat Hujan di Tengah Agresi Israel dan Krisis Air: Tuhan Tahu Kita Menderita...

Sedangkan ada 1.500 penduduk Gaza yang tengah berlindung di sana.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI