Siti Atikoh Dituding Langgar Netralitas ASN, Gus Raharjo: Fitnah, Beliau Pensiun 2022

Sabtu, 20 Januari 2024 | 09:38 WIB
Siti Atikoh Dituding Langgar Netralitas ASN, Gus Raharjo: Fitnah, Beliau Pensiun 2022
Siti Atikoh mendapat sambutan meriah di Kawasan Megamas, Sario, Manado, Sulawesi Utara, Rabu (17/1/2024) pagi. [Instagram @atikoh.s]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Saya tidak pernah menanggapi Cuitan Ketua Parsoc . Bahkan beberapa kali menyerang saya pribadi tidak pernah saya tanggapi dengan Serius . Karena biasa memang begitu korelasi Influencer kalo sedang tidak sejalan .
Bahkan saya menghormati senioritas itu .
Tapi kali saya harus menanggapi ..bahwa apa yang di posting adalah fitnah .
Karena Bu Atikoh sudah Mengajukan Pengunduran Diri Sejak tahun 2022 .
Sebelum itu waktu Pilkada Jateng Pireode Ke 2 Bu Atikoh Juga Sudah melakukan Cuti Tanpa tanggungan , karena harus beririsan Dengan Kegiatan Suami
@ganjarpranowo
Ditahun itu belum bisa mengundurkan Diri secara resmi/ Pensiun Dini karena persyaratan Belum mencukupi masa Kerja ASN .
Jadi tolong Yang Bijak dan carilah informasi yang jelas dan Benar terlebih dahulu .
Biar tidak menjadi Narasi Bias .
Tidak perlu menantang Tutup akun atau yang lainya ya …
Karena nanti akan berakibat panjang lebar .
Ya kalo berkenan minta maaf saja atau menghapus postingan ini , seprti yang jenengan selalu contohkan ketika mencecar sesuatu hal kepada orang lain .
Tapi kalo tidak berkenan juga tidak apa-apa . Itu hak masing-masing biar Rakyat yang menilai.
Terimakasih matur suwun .
Jangan Lupa Ngopi."

Melalui unggahannya itu, Septian Raharjo ingin menunjukkan informasi yang benar kepada masyarakat. Sehingga masyarakat tidak termakan berita hoaks yang sering disampaikan kelompok paslon lawan Ganjar.

Dirinya bahkan meminta akun @PartaiSocmed yang merupakan buzzer Prabowo tersebut untuk mencari informasi yang jelas dan benar terlebih dahulu.

Baca Juga:

Fakta Masjid Ibu Anies Baswedan di Sorong, Dibangun di Atas Darah Pejuang Palestina

Soal Kabid Disdik Medan Arahkan Pilih Prabowo, Jubir Darat Timnas AMIN: Bawaslu Harus Panggil Andy dan Bobby Nasution

"Ibu Atikoh Sudah resmi Secara legal Mengundurkan Diri Dari ASN sejak 2022. Jadi beliau bebas ikut kampanye dan Tidak ada masalah dalam peraturan Perundang-undangan mendukung Paslon Nomor Urut 3 Ganjar mahfud," tulis dia yang dilansir, Sabtu (20/1/2024).

"Sekali lagi hal ini hanya ingin mengklarifikasi bahwa tuduhan Itu Adalah Fitnah. Biar masyarakat tidak menilai atau ber argumen negatif soal cuitan jenengan. Karena basic followers ketua pasti akan mendukung narasi itu dan ikut menghujat seolah Apa yang dilakukan Bu Atikoh melanggar Undang-undang," imbuhnya.

Postingan tersebut dikometari hingga ratusan komentar, salah satunya @_zhyme menyindir mengapa Ganjar ingin ada program internet gratis. Sehingga masayrakat bisa mencari kebenaran informasi melaui proses check and recheck.

Baca Juga: Anies dan Prabowo Kampanye Akbar di Lokasi Berdekatan, Ini Langkah KPU untuk Hindari Gesekan Pendukung

"Makanya Pak Ganjar punya program internet gratis cepat biar rangorang ky memed begini bs leluasa browsing cr tau informasi tanpa kendala kuota mefet2, lemod, salah pula. Lagian gabung 02 sih, jadinya susah pinter..," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI