Suara.com - Pasangan calon (paslon) nomor urut 02 Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka (Prabowo-Gibran) unggul dari paslon nomor urut 01 Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar (AMIN) dan Ganjar Pranowo - Mahfud MD (Ganjar-Mahfud) di TPS tempat Bupati Serang sekaligus Ketua DPD Golkar Banten Ratu Tatu Chasanah.
TPS tempat Ratu Tatu Chasanah mencoblos yakni di TPS 014 Kelurahan Cipocok Jaya, Kecamatan Cipocok, Kota Serang, Banten. Selain Tatu, Ketua PAN Banten Syafrudin dan Mantan Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy juga mencoblos di lokasi tersebut pada Rabu (14/2/2024) kemarin.
Dari hasil penghitungan suara yang dimulai sekitar pukul 14.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB, paslon Prabowo-Gibran meraih 124 suara, sementara paslon Anies-Cak Imin meraih 108 suara dan disusul oleh paslon Ganjar-Mahfud dengan raihan 9 suara serta 5 suara tidak sah.
Baca Juga:
Ganjar-Mahfud Tekuk Prabowo-Gibran di TPS Airin Rachmi Diany, AMIN Cuma Kebagian 13 Suara
Prabowo-Gibran Perkasa di TPS Sri Mulyani, Terpaut 6 Suara dari AMIN, Ganjar Buncit
Beredar Foto KPPS di Serang Pakai Kemeja Warna Khas Prabowo-Gibran, KPU: Sudah Ganti Kostum
Ketua KPPS TPS 014 Ajat Sudrajat mengatakan, total surat suara yang tersedia sebanyak 290 lembar, namun hanya 246 lembar surat suara yang digunakan.
"Masih ada sisa surat suara itu sebanyak 46 lembar, karena yang digunakan hanya 246 lembar dari total 290 lembar surat suara di kita," ucap Ajat kepada awak media, Rabu (14/2/2024) sore.
Diakui Ajat, pihaknya akan merusak sebanyak 46 lembar surat suara yang tak terpakai sebelum diserahkan ke PPS Kelurahan Cipocok Jaya pada malam nanti.