Golkar Minta Jatah 5 Kursi Menteri Dinilai Wajar, Pengamat Politik: Yang Nggak Wajar Jika . .

Wakos Reza Gautama Suara.Com
Selasa, 19 Maret 2024 | 21:07 WIB
Golkar Minta Jatah 5 Kursi Menteri Dinilai Wajar, Pengamat Politik: Yang Nggak Wajar Jika . .
Ilustrasi Pengamat politik Adi Prayitno. Adi menyebut wajar jika Golkar meminta jatah 5 menteri. [Tangkapan layar akun YouTube Akbar Faizal Uncensored]

Suara.com - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto meminta jatah 5 menteri di pemerintahan Prabowo-Gibran nantinya. 

Hal ini diucapkan Airlangga saat acara Buka Puasa Bersama dan Silaturahmi Bersama Partai Golkar se-Indonesia di Badung, Bali, Jumat (15/3/2024).

"Maka kami kontribusi 25 persen, nah kalau 25 persen, bagi-bagi banyak sedikit ya bolehlah. Kalau yang kami sebut lima itu minimalis," kata Airlangga.

Menurut dia, kontribusi Partai Golkar dalam memenangkan pasangan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 sangat besar sehingga wajar mendapat jatah kursi menteri banyak.

Pernyataan Airlangga ini menimbulkan pro kontra di publik. Banyak yang menganggap ini sebagai bentuk politik balas budi atau bagi-bagi jabatan. 

Namun menurut Pengamat Politik Adi Prayitno, permintaan lima kursi menteri oleh Golkar ini hal yang wajar.

Begitu juga kata dia jika partai pengusung Prabowo-Gibran lain juga ikut meminta jatah kursi menteri di kabinet.

"Golkar minta 5 menteri wajar. Demokrat dan PAN 3-4-5 menteri juga wajar karena partai pengusung," tulis Adi di akun X.

Apabila Gerindra mengambil jatah menteri sebanyak 10 kursi atau lebih menurut Adi juga hal wajar karena sebagai pemenang.

Baca Juga: Terancam Tak Lolos ke Senayan, Dito Ariotedjo Akui DKI 1 Sangat Berat Buat Golkar

"Masih banyak sisa menteri kosong. Namanya pengusung wajar minta jatah. Aneh yang kalah pemilu dikasi jatah," tuturnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI