Detik-detik Perampok Bersajam Beraksi di Minimarket Simalungun, Karyawan Terluka

Suhardiman Suara.Com
Minggu, 24 Maret 2024 | 16:09 WIB
Detik-detik Perampok Bersajam Beraksi di Minimarket Simalungun, Karyawan Terluka
Ilustrasi perampokan. (Shutterstock)

Suara.com - Sebuah video memperlihatkan perampok bersenjata tajam (sajam) beraksi di salah satu minimarket. Akibat kejadian itu, seorang karyawan minimarket mengalami luka-luka.

Perampok itu beraksi di minimarket di Jalan Anjangsana, Karang Sari, Kecamatan Gunung Maligas, Kabupaten Simalungun, Jumat 22 Maret 2024 sekira pukul 00.34 dini hari.

Detik-detik perampok bersajam berkasi terekam kamera CCTV dan viral di media sosial. Dalam video yang diunggah akun Instagram @tkpmedan, terlihat seorang pria memakai helm hitam memasuki minimarket.

Pria itu lalu mendekat ke meja kasir. Di sana ada seorang karyawan pria yang saat itu tengah berjaga. Perampok itu terlihat memegang leher karyawan sambil memegang sesuatu dikantongnya.

"Telah terjadi perampokan di Alfamart Karang Sari Jumat 22 Maret 2024 Pukul 00:34. Salah satu karyawan Alfamart terluka di bagian tangan akibat di bacok dengan senjata tajam. Terduga pelaku perampokan berhasil kabur. TKP Jl. Anjangsana, Karang Sari, Kecamatan Gunung Maligas, Kabupaten Simalungun," tulis dalam unggahan, dilihat Minggu (24/3/2024).

Kapolsek Bangun Iptu Esron Siahaan menjelaskan kejadian berawal saat korban Fitra Awaluddin (27) dan rekannya Sulis (23) sedang melakukan penutupan minimarket.

Tiba-tiba datang pelaku yang menggunakan helm masuk dan langsung mendekati korban Fitra. Di situ pelaku menanyakan tempat penyimpan uang. Korban yang ketakutan mengatakan bahwa uang itu berada di brangkas dan kuncinya dipegang oleh pejabat minimarket.

"Tidak mendapatkan apa yang diinginkannya, pelaku langsung mengeluarkan pisau dan menyerang Awaluddin. Korban menangkis beberapa serangan, namun terluka di sebagian jari dan pergelangan tangan kiri," ungkapnya.

Sulis yang melihat kejadian itu berteriak minta tolong. Mendengar teriakan itu, pelaku kemudian kabur menggunakan sepeda motor. Saat ini pihak kepolisian masih memburu pelaku.

"Kita sedang menyelidiki kasus tersebut dan akan menangkap pelaku," katanya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI