Catat Sejarah! Dibayar Berapa SBY Manggung di Pestapora 2024?

Kamis, 04 Juli 2024 | 13:23 WIB
Catat Sejarah! Dibayar Berapa SBY Manggung di Pestapora 2024?
SBY bermain gitar (Arsip presidenri.go.id).

Suara.com - Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dipastikan akan tampil dalam festival musik yang digandrungi anak muda Indonesia yakni Pestapora pada September 2024 mendatang. Selain dipastikan bakal mencetak sejarah di belantika musik Tanah Air, muncul pertanyaan apakah SBY dibayar atau tidak saat manggung di Pestapora 2024?

Menanggapi hal itu, Staf Pribadi SBY yang juga Wasekjen Partai Demokrat, Ossy Dermawan angkat bicara.

Menurutnya, dalam pembicaraan dengan pihak penyelenggara tak ada pembicaraan mengenai pembayaran. 

"Tidak ada pembicaraan apapun tentang pembayaran," kata Ossy kepada Suara.com, Kamis (4/7/2024). 

Adapun ia mengatakan, pihak penyelenggara awalnya hanya mengirimkan undangan kepada SBY. Kemudian SBY sendiri langsung menyanggupi untuk dapat tampil di Pestapora. 

Riwayat Karir Musik Susilo Bambang Yudhoyono, Siap Manggung di Pestapora (instagram.com/pestapora)
Riwayat Karir Musik Susilo Bambang Yudhoyono, Siap Manggung di Pestapora (instagram.com/pestapora)

"Penyelenggara Pestapora mengirimkan Surat Permohonan untuk Bapak SBY dapat tampil. Dan respons Bapak SBY dapat memenuhi undangan tersebut karena Bapak SBY juga kita ketahui sebagai sosok yang senang akan seni dan budaya," ungkapnya. 

Di sisi lain, terkait apakah ada intruksi bagi kader-kader Demokrat untuk datangi Pestapora menonton penampilan SBY, Ossy mengaku belum mendengar hal tersebut. 

"Saya belum mendengar tentang hal itu," pungkasnya. 

Untuk diketahui, Pestapora kembali membuat gebrakan di tahun ini. Setelah di tahun lalu ada Nassar yang naik ke tiang, kali ini, penyelenggara mengundang Presiden ke-6 Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk manggung di acara tersebut. 

Baca Juga: SBY Akan Bawakan Lagu Apa saat Tampil di Pestapora? Begini Bocorannya dari Staf Pribadi

Kepastian SBY tampil di sana tertuang dalam unggahan Pestapora di Instagram, Rabu (3/7/2024).  

"Tadaaa! Selamat muterin handphone sambil nyari nama yang dikenal dari 162 nama," demikian keterangannya. 

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

VIDEO TERKAIT

Heboh! SBY Siap Guncang Panggung Pestapora 2024

Heboh! SBY Siap Guncang Panggung Pestapora 2024

Video
Rabu, 03 Juli 2024 | 18:10 WIB

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI