Prabowo Gandeng Lawan Politik, Wamenag: Cegah Polarisasi, Bangun Bangsa

Chandra Iswinarno Suara.Com
Rabu, 11 Desember 2024 | 12:13 WIB
Prabowo Gandeng Lawan Politik, Wamenag: Cegah Polarisasi, Bangun Bangsa
Wamenag Muhammad Syafi'i. [Dok]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sementara itu, Ketua Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI), Pendeta Jacklevyn Manuputty menyebut bahwa gereja berperan aktif dalam mendukung program ini melalui petunjuk-petunjuk yang disampaikan oleh para pendeta.

“Gereja mendukung penuh operasi ini untuk mencegah polarisasi di masyarakat,” katanya.

Sementara itu, pakar komunikasi Devie Rahmawati mengingatkan tantangan baru yang muncul dari perkembangan media sosial.

Menurutnya, media sosial memiliki potensi besar untuk memecah belah bangsa jika tidak diawasi dengan cermat.

“Waspadai media sosial, terutama karena jumlah telepon seluler di Indonesia melebihi jumlah penduduk. Penduduk kita didominasi oleh generasi milenial yang sangat aktif di dunia digital,” ujar Devie.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI