Maruli Simanjuntak Jadi Panglima TNI? Pengamat: Prabowo Punya Rencana Lain!

Wakos Reza Gautama Suara.Com
Selasa, 28 Januari 2025 | 13:08 WIB
Maruli Simanjuntak Jadi Panglima TNI? Pengamat: Prabowo Punya Rencana Lain!
Ilustrasi peluang Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak menjadi Panglima TNI. [ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/foc]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Tipis kalau ini diserahkan pada KSAU karena hubungan kekerabatan KSAU Toni Hardjono dengan Jokowi sangat dekat sekali. Jadi menurut saya, Prabowo kemungkinan enggan menempatkan Toni sebagai Panglima TNI. Malah ada kemungkinan AL lebih besar jadi Panglima TNI. Kecuali ada pergantian di KSAU," ujar dia.

Bagaimana dengan peluang KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak menjadi Panglima TNI? Ginting mengatakan, ada ketidaknyamanan Prabowo terhadap orang-orang yang dipilih di era Jokowi.

Sementara semua tahu Maruli menjadi KSAD di era Presiden Jokowi dan masa pensiunnya terbilang masih lama sekitar tiga tahunan lagi.

"Maka yang menarik apakah Maruli Simanjuntak yang usia pensiunnya masih 3 tahun lagi akan tetap menduduki posisi itu atau Prabowo punya rencana lain misal dinaikkan menjadi Wakil Panglima TNI. Bisa saja itu terjadi," paparnya.

Menurut Ginting bisa saja Prabowo meniru pola Presiden Suharto untuk menata karier sejumlah jenderal bintang 3 dan bintang 4 yang di TNI dan Polri. Yaitu dengan cara dijadikan duta besar (dubes).

"Jangan-jangan ada perwira bintang 4 aktif didubeskan," ujar Ginting.

Mengenai faktor Luhut sebagai mertua Maruli yang kini menjadi penasehat Presiden Prabowo dan Ketua Dewan Ekonomi Nasional, Ginting mengatakan, ada pasang surut dalam hubungan Prabowo dengan Luhut.

"Saya kira Presiden Prabowo akan coba melepaskan diri dari bayang-bayang seniornya di militer dan bayang-bayang Jokowi. Untuk melepas bayang-bayang itu bisa saja dilakukan mutasi besar-besaran dan memindahkan elit militer yang dekat dengan Jokowi," papar dia.

Ginting lalu mencontohkan Prabowo memutasi sejumlah jenderal yang merupakan orang dekat Jokowi seperti Letjen Widi Prasetijono dan Letjen Mohammad Hasan.

Baca Juga: Jenderal Israel Akui Kekalahan: Kami di Bawah Kekuasaan Hamas

Letjen Widi Prasetijono ditempatkan jadi dosen Unhan tanpa jabatan sementara Letjen Mohammad Hasan dari Pangkostrad dimutasi menjadi Komandan Kodiklatad menggantikan Widi Prasetijono.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI