Viral Deretan Mobil Parkir di Depan Rumah Orang, Niat Bikin Garasi Dadakan

Sabtu, 24 April 2021 | 14:13 WIB
Viral Deretan Mobil Parkir di Depan Rumah Orang, Niat Bikin Garasi Dadakan
Deretaqn mobil parkir di depan rumah orang, bikin pemilik rumah geram (TikTOk)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan deretan mobil terparkir di pinggir jalan dan tepatnya berada di depan rumah orang.

Video ini diabadikan oleh akun TikTok @wijayanti17845. Dalam video tersebut terlihat beberapa mobil seperti sedan Mercy dan Toyota Agya serta mobil lainnya parkir di pinggir jalan.

Bahkan dalam video tersebut terlihat ada salah satu dari pemilik mobil rela memindahkan pot milik warga demi mendapatkan tempat parkir mobilnya.

Yang bikin kesal dari perekam, yakni mobil parkir dibungkus mantol untuk melindungi mobil dari cuaca ekstrem.

"Segitunya sampai geser pot orang demi lahannya dijadiin garasi dia," tulisnya.

Perekam tidak membuat video tersebut sekali saja. Namun ia berkali-kali membuat video tersebut.

Dan ia juga menceritakan kalau pot milik warga tersebut yang awalnya berjajar 1 1 berubah menjadi dua baris.

Hal itu dilakukan agar mobil miliknya bisa memanfaatkan tempat tersebut untuk parkir. Parahnya lagi, ada sederet mobil lainnya yang diparkir di belakang kendaraan tersebut.

Deretaqn mobil parkir di depan rumah orang, bikin pemilik rumah geram (TikTOk)
Deretaqn mobil parkir di depan rumah orang, bikin pemilik rumah geram (TikTOk)

Padahal perekam membuktikan kalau di setiap rumah sudah ada garasi mobil. Namun deretan mobil ini masih nekat parkir di lahan orang.

Baca Juga: Istri Pakai Baju Haram Menanti Suami Pulang, Endingnya Tidak Berkutik

Ia menduga kalau pemilik mobil bukanlah orang asli yang tinggal di kawasan kompleks tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI