Modus Mudik "Tak Perlu Ngumpet": Mengaku Tengah Test Drive Mobil

Jum'at, 07 Mei 2021 | 23:56 WIB
Modus Mudik "Tak Perlu Ngumpet": Mengaku Tengah Test Drive Mobil
Test drive Suzuki Ertiga Diesel Hybrid. Sebagai ilustrasi mobil untuk test drive [Suara.com/Insan Akbar Krisnamusi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sebelum kejadian mobil test drive diputarbalik ini, terdapat 54 kendaraan berhasil diputarbalikkan petugas kurun Kamis atau hari pertama Larangan Mudik 2021 (6/5/2021) hingga siang tadi, Jumat (7/5/2021) pukul 11.00 WIB. Terdiri dari empat bus dan dua truk atau angkutan barang.

"Melalui penyekatan larangan mudik di GT Tol Timur ini, 54 kendaraan berhasil kami putarbalikkan, dengan cara humanis. Yaitu mengedepankan pengertian masih pandemi Covid-19 dan adanya larangan mudik yang dikeluarkan Pemerintah Pusat," kata Iptu Budi Setiyo.

Adapun alasan para pemudik yang diberhentikan petugas dan diputarbalikkan adalah ingin mengunjungi keluarga, menemui orangtua hingga mudik ke kampung halaman.

Sebagai catatan khusus dari kanal otomotif Suara.com, situasi pandemi Covid-19 membuat test drive yang biasanya digelar para Agen Pemegang Merek (APM) untuk para jurnalis tidak dilakukan untuk tujuan luar kota.

Sebagai gantinya, test drive hanya dilakukan di sirkuit tertutup atau dalam kota secara terbatas. Seperti contohnya dalam peluncuran Toyota Raize beberapa hari lalu. Pelaksanaannya juga menerapkan protokol kesehatan ketat dengan test negatif Covid-19 terlebih dahulu.

Demikian pula kapasitas penumpang untuk sebuah mobil test drive. Jangankan di saat pandemi yang dibatasi, di masa normal pun kendaraan tidak diisi terlalu penuh agar tester bisa lebih leluasa mencoba fitur.

Dan tak kalah penting, pastinya tester untuk test drive mengantongi dokumen lengkap, yang terpenting di antaranya surat jalan dari APM bersangkutan, lengkap dengan cap dan tanda tangan penanggung jawab. Di mana spesifikasi mobil dan nama tester disebutkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI