Suara.com - Penikmat sinetron Ikatan Cinta pasti pernah melihat adegan dimana Toyota Fortuner yang ditunggangi Andin mengalami kecelakaan hebat di sebuah jalan.
Awal mula kecelakaan terjadi saat Toyota Fortuner yang di dalamnya terdapat Andin duduk di kabin tengah melintas di sebuah jalan.
Lalu muncul sebuah truk dari sisi kanan Toyota Fortuner dan kemudian truk tersebut menabrak Toyota Fortuner itu.
Tabrakan tersebut menyebabkan Toyota Fortuner berputar berkali-kali hingga menyebabkan sopir dan penumpang tak bisa berbuat-apa-apa.
Ketika Toyota Fortuner berputar terus menerus, muncul sebuah mobil sedan berkelir merah dari arah berlawanan. Mobil tersebut kemudian menabraknya dan membuat Toyota Fortuner berguling-guling. Video kecelakaan ini memang bukan seperti yang terlihat dalam sinetron tersebut.
Dalam sebuah unggahan akun Facebook @Fikri Abdurahman, diperlihatkan bagaimana cara membuat video kecelakaan ini seolah-olah menjadi nyata.

Saat hendak truk menghantam Toyota Fortuner, ternyata tidak sepenuhnya ditabrak melainkan hanya permainan peletakan kamera saja.
Jadi truk tersebut melintas dengan melewati sisi kanan Toyota Fortuner. Mobil Toyota berkelir putih tersebut dikontrol menggunakan roda penggerak yang diletakkan pada sisi bawah mobil lalu kemudian ditarik oleh kru film.
Roda penggerak tadi bisa membuat Toyota Fortuner berputar berkali-kali seperti dalam sinetron tersebut.
Baca Juga: Serempet Motor, Mobil Mewah Masuk Parit di Cianjur, Tidak Ada Korban Jiwa
Nah, saat Toyota Fortuner terguling ada proses yang cukup unik. Mobil sedan yang menabrak diluncurkan dengan bantuan truk towing.