Injektor Motor Rusak? Ini 8 Penyebabnya dan Solusinya

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Sabtu, 28 September 2024 | 18:29 WIB
Injektor Motor Rusak? Ini 8 Penyebabnya dan Solusinya
Mesin motor KTM. (Pexels)

Suara.com - Injektor motor adalah komponen vital yang bertugas menyemprotkan bahan bakar secara presisi ke dalam ruang bakar mesin.

Komponen ini telah menggantikan karburator tradisional dan berperan penting dalam efisiensi serta performa mesin motor modern.

Namun, seperti komponen lainnya, injektor juga rentan mengalami kerusakan.

Apa Saja yang Menyebabkan Kerusakan Injektor Motor?

Beberapa faktor dapat menyebabkan injektor motor mengalami kerusakan. Berikut adalah 8 penyebab umum yang perlu Anda ketahui, seperti dikutip dari situs resmi Suzuki:

1. Bahan Bakar Kotor

Kualitas bahan bakar yang buruk atau terkontaminasi kotoran, air, atau zat asing lainnya dapat menyumbat lubang-lubang kecil pada injektor. Hal ini akan menghambat aliran bahan bakar dan mengganggu proses pembakaran.

2. Jarang Diservis

Injektor memerlukan perawatan berkala untuk menjaga kinerjanya. Jika jarang dibersihkan, endapan karbon dan kotoran akan menumpuk dan menyumbat saluran injektor.

Baca Juga: Yamaha Terindikasi Siapkan Mesin V4: Untuk Dagangan atau Balap?

3. Tekanan Bahan Bakar Tidak Stabil

Tekanan bahan bakar yang terlalu tinggi atau terlalu rendah dapat merusak komponen internal injektor dan menyebabkan semprotan bahan bakar menjadi tidak merata.

4. Kerusakan Solenoid atau Katup

Solenoid adalah komponen elektromagnetik yang mengontrol pembukaan dan penutupan katup injektor. Kerusakan pada solenoid akan mengganggu proses penyemprotan bahan bakar.

5. Kabel dan Konektor Rusak

Kabel dan konektor yang menghubungkan injektor dengan ECU dapat mengalami kerusakan akibat gesekan, korosi, atau panas. Hal ini akan mengganggu sinyal elektrik yang mengatur kerja injektor.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI