Funfact-nya, Toyota Raize di Jepang diproduksi oleh Daihatsu Motor Co., Ltd. yang pabriknya berada di Osaka, Jepang.

Spesifikasi Toyota Raize
Toyota Raize adalah SUV kompak yang hadir dengan berbagai varian mesin bensin, termasuk mesin 1.0L turbocharged dan 1.2L. Mesin 1.0L turbocharged menghasilkan tenaga 97 hp dan torsi 140 Nm, sementara mesin 1.2L menghasilkan tenaga 87 hp dan torsi 113 Nm.
Raize memiliki dimensi panjang 4030 mm, lebar 1710 mm, dan jarak sumbu roda 2525 mm, dengan ground clearance 200 mm. Mobil ini tersedia dengan transmisi manual dan CVT, serta dilengkapi dengan fitur keselamatan seperti Lane Departure Warning, Lane Departure Prevention, dan Pre-Collision System.
Interiornya menawarkan kenyamanan dengan desain sporty, head unit 9 inci, dan berbagai fitur hiburan serta kenyamanan lainnya