Daftar Harga Mobil Toyota Terbaru Juni 2025, Minimal Siapin Duit Segini...

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Rabu, 11 Juni 2025 | 11:51 WIB
Daftar Harga Mobil Toyota Terbaru Juni 2025, Minimal Siapin Duit Segini...
Ilustrasi Toyota Fortuner. (Toyota)

Suara.com - Popularitas mobil Toyota di kalangan masyarakat Indonesia semakin meningkat. Berbagai model mobil pun bisa menjadi pilihan bagi konsumen yang ingin menggunakan kendaraan ramah lingkungan sesuai kebutuhan.

Jika Anda berencana membeli mobil ini, maka sebaiknya simak terlebih dahulu daftar harga mobil Toyota dalam ulasan berikut.

Toyota Astra Motor merupakan salah satu Agen Pemegang Merek terbesar dan terpopuler di Indonesia. Produsen ini memulai operasionalnya pada bulan April 1971 lalu.

Kini saham perusahaannya terbagi dua antara PT Astra International Tbk dan Toyota Motor Corporation, Jepang.

Di awal memulai usaha, Toyota Astra Motor (TAM) bergerak sebagai distributor dan importir Toyota asal Jepang. Salah satu mobil pertama yang mereka pasarkan yaitu jenis SUV Toyota FJ atau lebih dikenal sebagai Hardtop.

Seiring berjalannya waktu, TAM kemudian berkembang pesat menjadi produsen. Tepatnya pada tahun 1973, Astra International mendirikan PT Multi Astra dan mulai merakit sendiri bernagai produk Toyota di Indonesia.

Kini Toyota tercatat telah menjual lebih dari 20 model mobil yang terbagi dalam beberapa kategori seperti SUV (Rush, Fortuner, Land Cruiser), Hatchback (Yaris, Agya), MPV (Innova, Avanza, Sedan (Vios, Altis, Camry), Alphard, Veloz Voxy, Vellfire)  dan berbagai mobil niaga (Toyota Dyna, Hilux).

Tidak ketinggalan, Toyota juga gencar memproduksi dan memasarkan mobil hybrid seperti Prius, Camry Hybrid, Alphard Hybrid dan Altis Hybrid. Bisa dibilang, mereka adalah pelopor penjual mobil hybrid secara masal di Indonesia.

Ilustrasi mobil Toyota Avanza (TAM)
Ilustrasi mobil Toyota Avanza (TAM)

Keunggunalan yang Ditawarkan Toyota Indonesia

Baca Juga: Harga 5 Mobil Listrik BYD Juni 2025 di Indonesia, Paling Murah Rp300 Jutaan

  1. Model Populer: Calya, Avanza, Rush, Agya, Kijang Innova
  2. Model Mahal: Land Cruiser
  3. Model Terjangkau: Calya
  4. Jenis Mobil: MPV, SUV, Crossover, Hatchback, Sedan, Pickup Truck, Minivans, Coupe
  5. Jenis bahan bakar: Bensin, Diesel, Elektrik, Hybrid, PHEV
  6. Dealer 369
  7. Service Center: 305

Daftar Harga Mobil Toyota

Merangkum dari situs OTO, berikut ini adalah daftar harga mobil Toyota terbaru Juni 2p25 semua varian:

1. Varian Toyota Calya

  • Calya E MT (MPV, Manual, 1197 cc, 7 Kursi, 87 hp): Rp 172,5 Juta
  • Calya G AT (MPV, Automatic, 1197 cc, 7 Kursi, 87 hp): Rp 192,6 Juta
  • Calya G MT (MPV, Manual, 1197 cc, 7 Kursi, 87 hp): Rp 178,2 Juta
  • Calya 1.2 E MT STD (MPV, Manual, 1197 cc, 7 Kursi, 87 hp): Rp 169,6 Juta.

2. Varian Toyota Avanza

  • Avanza 1.3E MT (MPV, Manual, 1329 cc, 7 Kursi, 97 hp): Rp 243 Juta
  • Avanza 1.5L G MT (MPV, Manual, 1496 cc, 7 Kursi, 105 hp): Rp 266 Juta
  • Avanza 1.5 G CVT (MPV, CVT, 1496 cc, 7 Kursi, 105 hp): Rp 280,8 Juta
  • Avanza 1.3 E CVT (MPV, CVT, 1329 cc, 7 Kursi, 97 hp): Rp 258 Juta

3. Varian Toyota Rush

  • Rush G MT (SUV, Manual, 1496 cc, 7 Kursi, 103 hp): Rp 288,5 Juta
  • Rush G AT (SUV, Automatic, 1496 cc, 7 Kursi, 103 hp): Rp 299,5 Juta
  • Rush 1.5 S MT GR Sport (SUV, Manual, 1496 cc, 7 Kursi, 103 hp): Rp 303,9 Juta
  • Rush 1.5 S AT GR Sport (SUV, Automatic, 1496 cc, 7 Kursi, 103 hp): Rp 314,6 Juta

4. Varian Toyota Agya

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI