TDM Honda Sidomulyo berbagi info - Motor Sport Kamu Sudah Berusia 5 Tahun?

Para pemilik kendaraan roda dua pasti sudah banyak yang tahu bahwa sepeda motor jenis apapun yang sudah mencapai batas waktu tertentu, perlu untuk mengganti komponennya

saibumi
Sabtu, 8 Mei 2021 | 17:47 WIB
TDM Honda Sidomulyo berbagi info - Motor Sport Kamu Sudah Berusia 5 Tahun?
Sumber: saibumi

Saibumi.com (SMSI), Lampung Selatan - Para pemilik kendaraan roda dua pasti sudah banyak yang tahu bahwa sepeda motor jenis apapun yang sudah mencapai batas waktu tertentu, perlu untuk mengganti komponennya supaya performanya tetap terjaga. Termasuk sepeda motor jenis sport yang sudah mencapai usia 5 tahun.

BACA JUGA: Yuk Kenalan Fitur Iss New PCX 2021, Kunjungi Virtual Expo Tunas Honda Lampung

Lalu, apa saja komponen yang sebaiknya diganti?
Untuk sepeda motor jenis sport yang sudah berusia lima tahun, umumnya ada beberapa suku cadang yang diganti, khususnya komponen-komponen di area mesin, seperti:
• Piston kit
• Valve kit
• Rantai mesin
• Crankshaft dan bearing big end
• Seal-seal pada mesin
• O-ring pada penutup oli
• Gasket


Selain komponen-komponen yang di bagian mesin yang disebutkan di atas, bagian suspensi juga perlu dilakukan pengecekan, khususnya pada bagian seal. Seal berbahan karet biasanya sudah getas ketika mencapai usia lima tahun. Terlebih, seal sokbreker depan yang terus bekerja saat motor melaju.

Khusus sepeda motor sport, umumnya kampas kopling manual juga perlu dilakukan penggantian. Termasuk juga, rantai roda satu set dengan gir depan dan belakang juga waktunya untuk diganti.

Dimana mengganti komponen-komponen tersebut?
“Untuk Anda pemilik sepeda motor Honda sudah pasti jawabannya adalah di bengkel motor resmi Ahass TDM Sidomulyo.


Selain mendapat jaminan keaslian komponen, proses penggantiannya pun dilakukan oleh mekanik handal yang akan memastikan komponen terpasang dengan baik.” Ujar Irvan Service Advisor Ahass TDM Honda Sidomulyo.
Untuk informasi lebih lanjut tentang layanan bengkel resmi Ahass Honda TDM Sidomulyo, anda bisa menghubungi 0878-7870-9687.(SB05?)

BACA JUGA: Yok Buat Pelajar Ikuti Program AHM Best Student 2021

BERITA LAINNYA

TERKINI