Suara.com - Awalnya menekuni media sosial, hingga kemudian mendapatkan job endorse. Begitulah yang dialami influencer, Deby Magdalena.
Berlatar belakang pendidikan hanya sebatas SMA, Deby sukses mendulang rupiah di bidang endorse. Ia kini menjelma menjadi seorang influencer dengan pendapatan lumayan.
Perempuan kelahiran Makassar, 25 Februari 1992 ini menuturkan, ia pertama kali menerima endorse pada Oktober 2021.
”Saya ingat, produk pertama endorse waktu itu, masker muka," kenang cewek yang hobi nonton film horor ini.

Sejak dikenal sebagai seorang influencer, hari-hari Deby identik dengan endorse produk. Tak jarang, ia mengendorse sendiri barang jualannya, seperti baju dan makanan.
”Ibaratnya sambil menyelam minum air. Mumpung masih muda, banyak bisnis yang bisa dijalankan, ” tandasnya.
Dari aktivitasnya berjualan dan mengendorse produk, Deby mampu mendulang rupiah.
”List harganya beda-beda. Kalau untuk online shop yang baru, pasti lebih murah. Kasihan kalau diberi harga mahal. Tapi untuk produk yang sudah di kenal, itu yang agak tinggi. Karena saya harus putar otak agar maksudnya bisa tersampaikan ke konsumen," katanya.
Untuk angka olshop, Deby menyebut level antara Rp300 ribu, Rp500 ribu hingga Rp1 jutaan.
Baca Juga: Dianggap Dahulukan Endorse Daripada Adzam, Sule: Gimana Aku Mau Kasi Makan Anak
Sementara untuk brand yang cukup di kenal, nilai bayarannya berada di kisaran Rp2 juta hingga Rp5 juta, dan untuk brand ternama di atas Rp5 juta