3. Merasa Kagum dan Terinspirasi
Salah satu tanda doa dikabulkan yaitu setelah memanjatkan doa, muncul perasaan kagum dan penuh inspirasi, seolah-olah kita telah mendapatkan petunjuk.
4. Muncul Perasaan Tentram
Usai berdoa, seketika kita merasa tenang, hening, dan sejuk seperti mendapatkan siraman rohani atau melakukan pijat terapi. Sensasi itu merupakan perasaan tentram yang tidak dapat diungkapkan dengan kata-kata.
5. Beban Seperti Terangkat
Jika sebelumnya ada perasaan takut, cemas, dan khawatir, tiba-tiba perasaan itu hilang setelah kita berdoa. Seolah sebuah beban berat terangkat dari bahu kita.
6. Merasakan Peningkatan Iman
Jika berdoa dengan tulus dan sungguh-sungguh, Allah akan menambahkan iman kepada kita, yang membuat kita makin semangat dalam menjalankan ibadah. Hal ini sejalan dengan firman Allah dalam Surat Al Anfal ayat 2 yang berbunyi:
"Sesungguhnya orang-orang mukmin adalah mereka yang jika disebut nama Allah, gemetar hatinya dan jika dibacakan ayat-ayat-Nya kepada mereka, bertambah (kuat) imannya dan hanya kepada Tuhannya mereka bertawakal."
Baca Juga: Menjenguk Orang Sakit Sunnah Nabi Muhammad SAW? Ini Penjelasan dan Pahalanya
Demikianlah penjelasan mengenai tanda doa dikabulkan oleh Allah SWT.