Selain Indonesia lawan India, hasil undian perempat final lainnya pada paruh atas mempertemukan juara Grup C Malaysia melawan runner-up Grup D Thailand.
Sementara pada paruh bawah, China yang menjadi runner-up Grup A akan melawan Jepang yang merupakan juara Grup B. Sedangkan Taiwan, runner-up Grup B, akan melawan Korea Selatan sebagai juara Grup D.
Pertandingan babak perempat final bakal digelar Senin (10/7/2023) pukul 09.00 WIB. Sementara semifinal diadakan pukul 16.00 WIB di hari yang sama.
Berikut hasil lengkap BAJC 2023 Indonesia vs China :
Adrian Pratama/Felisha Alberta Natahniel Pasaribu vs Zhu Yi Jun/Huang Ke Xin 21-16, 23-25, 21-10
Mutiara Ayu Puspitasari vs Xu Wen Jing 12-21, 10-21
Alwi Farhan vs Hu Zhe An 21-19, 21-11
Anisanaya Kamila/Az Zahra Ditya Ramadhani vs Liao Li Xi/Zhang Wen Xiao 17-21, 21-19, 21-12
Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin vs Ma Shang/Zhu Yi Jun 21-15, 13-21, 21-15