Ini Ambisi Vivo Indonesia dalam Tiga Tahun Mendatang

Kamis, 07 Maret 2019 | 12:10 WIB
Ini Ambisi Vivo Indonesia dalam Tiga Tahun Mendatang
Ponsel Vivo V15. (Vivo)

Suara.com - Vivo Mobile Indonesia menargetkan menjadi penguasa di pasar ponsel Indonesia dalam tiga tahun ke depan.

"Tiga tahun lagi kita akan menargetkan menjadikan Vivo sebagai merek ponsel nomor 1 di indonesia," ujar CEO Vivo Mobile Indonesia, Allan Feng, selepas menghadiri acara peluncuran Vivo V15 di Purwakarta, Jawa Barat, belum lama ini.

Merujuk pada data IDC per Q4 2018, Vivo baru menempati urutan keempat dalam hal market share di Indonesia setelah Samsung, Xiaomi, dan Oppo. Agar ambisi Vivo cepat terealisasi, Allan mengatakan bahwa pihaknya saat ini sedang menggenjot jumlah produksi ponsel.

"Indonesia merupakan pasar yang penting bagi Vivo. Oleh karena itu, kami akan menggandakan kapasitas (produksi)," sambungnya.

Vivo V15. [Suara.com/Tivan Rahmat]
Vivo V15. [Suara.com/Tivan Rahmat]

Sebagai informasi, pabrik Vivo Indonesia yang berlokasi di Cikupa, Tangerang, Banten, memproduksi sekitar 800.000 unit ponsel tiap bulannya.

Oleh karena itu, Vivo berencana membuka lapangan kerja agar jumlah produksi tersebut bisa memenuhi target perusahaan.

"Jadi rencananya, kami akan membuka lebih dari 1.000 lapangan pekerjaan," tegas Allan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI