Duh! Pesan PS5, Pembeli Ini Malah Dikirim Makanan Kucing Hingga Tisu Toilet

Selasa, 01 Desember 2020 | 06:15 WIB
Duh! Pesan PS5, Pembeli Ini Malah Dikirim Makanan Kucing Hingga Tisu Toilet
PlayStation 5. [PlayStation]

Suara.com - Beberapa pembeli PlayStation 5 (PS5) mengeluh mendapatkan barang-barang tidak jelas secara acak, ketika memesannya melalui Amazon, sejak konsol generasi terbaru itu mulai dijual secara resmi di Inggris.

Amazon mendapat kecaman dari pembeli setelah beberapa pembeli mengaku mendapatkan barang-barang seperti makanan kucing, tisu toilet, mesin kopi, penggorengan, hingga alat pijat kaki alih-alih PS5 yang mereka pesan.

Diduga ada orang yang tidak bertanggung jawab mencuri PS5 yang dipesan sebelum dikirimkan ke pembeli. Keluhan para pembeli tersebut pun beredar di Twitter.

Bahkan seorang jurnalis MTV, Bex May, juga menjadi korban penipuan. Ia mendapatkan alat memasak elektrik yang tidak ia pesan.

Simak konsol Sony PlayStation 5 dilengkapi ventilasi pembuangan panas [YouTube Sony PlayStation 5].
Konsol Sony PlayStation 5 dilengkapi ventilasi pembuangan panas [YouTube Sony PlayStation 5].

"Selamat hari #PS5 semuanya. Mencoba mendokumentasikan satu paket yang belum terbuka, tetapi Amazon telah menipu kami dengan alat memasak elektrik yang tidak diminta sebagai gantinya (setelah memberikan kata sandi pengiriman). Adakah orang lain yang mengalami masalah yang sama hari ini?" cuit May pada 20 November.

Beberapa pembeli lain membalas cuitan May dan mengatakan hal yang sama juga dialaminya. Pembeli bernama Laura Therese mengatakan telah melaporkan kejadian ini ke Amazon dan perusahaan itu akan melakukan penyelidikan. Seorang pembeli lainnya pun marah setelah merasa ditipu karena mendapatkan makanan kucing.

Seorang pembeli bernama Adam Hassan bahkan telah menghabiskan berbulan-bulan menabung untuk membeli PS5 tetapi malah dikirimi tisu toilet.

"Amazon benar-benar harus memanggil polisi. Ada banyak laporan tentang ini. Ini bukan kebetulan. Ini terasa sangat serius. Pasti ada seseorang, di suatu tempat yang mencurinya. Tidak ada cara untuk mendapatkan konsol itu kembali dan itu menghilang begitu saja," kata Adam, seperti dikutip The Sun, Selasa (1/12/2020).

Tak hanya itu, beberapa pembeli yang telah menerima PS5 mereka juga memiliki kekhawatiran. Beberapa pembeli mengunggah video ke Twitter yang menunjukkan bahwa konsol mengeluarkan suara desing yang aneh.

Baca Juga: Ngakunya Air Purifier, PS5 Pria Ini Dijual Lagi Saat Ketahuan Istri

Penyelidikan lebih lanjut masih harus dilakukan untuk mengetahui apakah ini kasus pencurian PS5 atau murni kesalahpahaman pengiriman.  Meski begitu, para pembeli yang mengeluh takut itu merupakan penjahat yang terorganisir dan bertanggung jawab bekerja di gudang perusahaan atau pengiriman, lalu memanfaatkan hal itu untuk mencuri konsol yang dipesan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI