Sementara OPPO Reno7 5G SoC flagship kelas atas yakni MediaTek Dimensity 900 5G. Chipset flagship ini juga mendukung tipe memori RAM LPDDR4x dan LPDDR5, dengan dukungan memori internal berjenis UFS 2.1 dan 3.1.
Adapun untuk konfigurasi prosesornya, mengusung delapan inti yang mencakup dua inti performa tinggi ARM Cortex A78 (2,4 GHz) dengan enam inti hemat daya ARM Cortex A55 (2.0 GHz). Chip tersebut dipadu dengan RAM 8 GB dan memori penyimpanan 256 GB.
Kamera dan Fitur Lain Oppo Reno6 5G vs Oppo Reno7 5G
OPPO Reno6 5G disematkan AI Triple Camera pada bagian belakang yang terdiri dari lensa utama 64MP f/1.7, lensa ultra wide angle 8MP f/2.2, dan lensa makro 2MP f/2.4. Untuk kamera depan smartphone ini dibekali lensa 32 MP. OPPO Reno6 5G juga punya fitur bokeh Flare Portrait bersama algoritma AI milik OPPO yang bekerja memisahkan objek dan latar belakang dengan baik.
Alhasil, baik foto maupun video tampak lebih dramatis dan sinematik dengan efek bokeh sempurna selayaknya ditangkap dengan kamera profesional. Didukung Ultra Night Video dan Live HDR sehingga dapat mengatur tingkat cahaya di sekitar obyek secara otomatis, terutama ketika pengguna merekam dalam kondisi minim cahaya dan sebaliknya. Dengan begitu, hasil rekaman akan terlihat lebih baik dan jernih.
Oppo mewariskan teknologi Dual Orbit Light dan Microlens yang dimiliki Reno7 5G. Reno7 5G juga memiliki kamera selfie 32 MP dengan Sony IMX 709. Reno 7 5G disertai dengan kamera utama 64 MP dan kamera makro 2 MP. Kedua kamera Reno 7 5G turut didampingi oleh kamera ultra-wide 8 MP. Selain itu, Oppo juga menyematkan fitur-fitur yang menarik dalam smartphone terbarunya ini.
Di sektor baterai Oppo Reno6 dipersenjatai dengan baterai Li-Po berdaya 4300 mAh yang tangguh. Dukungan baterai ini difungsikan seru untuk berbagai aplikasi game maupun streaming film berjam-jam.
![Perbedaan Oppo Reno6 5G dan Reno6 Pro 5G terletak pada 7 komponen. [Oppo Indonesia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/08/19/22797-oppo-reno6-5g.jpg)
Selain itu, smartphone ini juga dilengkapi dengan fitur Fast Charging berdaya 65W. Kemudian fitur lainnya yakni internet 5G, Quick Startup, Game Focus Mode, Hyperboost, ekspansi RAM hingga 5GB, WiFi 6, NFC, dan sensor pemindai sidik jari langsung di layar.
Sedangkan Oppo Reno7 5G ditopang baterai 4.500 mAh yang mendukung teknologi "Super Voltage Open Loop Multi Step Constant-Current Charging" (Super VOOC).
Baca Juga: Perbandingan Redmi Note 11 Pro vs Vivo V23e 4G, Serupa Namun Beda
Baterai 4.500 mAh milik Reno 7 5G mendukung fitur Super VOOC 65 Watt yang diklaim dapat mengisi daya baterai dari keadaan kosong hingga penuh dalam waktu 31 menit. Kemudian fitur lainnya yakni internet 5G, Dual Orbit, sertifikasi IPX4, Bluetooth 5.2, Wi-Fi 6.