Hapus Akun Aktivis dan Jurnalis, Intel Iran Diduga Bayar Moderator Instagram

Rabu, 01 Juni 2022 | 10:23 WIB
Hapus Akun Aktivis dan Jurnalis, Intel Iran Diduga Bayar Moderator Instagram
Ilustrasi Instagram. [Solen Feyissa/Unsplash]

Suara.com - Pejabat intelijen Iran dituding menyuap beberapa moderator konten Instagram untuk menghapus akun jurnalis dan aktivis, yang kritis terhadap pemerintah.

Seorang mantan reviewer konten Instagram mengungkapkan kalau para pejabat memberikan tawaran 5.000 hingga 10.000 Euro (Rp 78-156 juta).

Bayaran ini ditujukan untuk menghapus akun Instagram Masih Alinejad, seorang penulis dan aktivis Iran-Amerika.

Diketahui kalau moderator konten ini sebelumnya bekerja untuk Telus International, sebuah perusahaan yang menangani laporan dan keluhan dari pengguna Instagram dan Facebook.

Para moderator juga menuding beberapa rekan Iran mereka mendukung rezim Iran dan menerima instruksi darinya.

Moderator ini diklaim menikmati kebebasan untuk menghapus unggahan yang telah dilaporkan tanpa menghadapi konsekuensi serius.

Logo Meta. [Noah Berger/AFP]
Logo Meta. [Noah Berger/AFP]

Namun, juru bicara Meta membantah tudingan tersebut.

"Kami tidak melihat bukti untuk mendukung klaim ini. Tim peninjau kami menghapus konten yang melanggar aturan kami," kata juru bicara Meta, dikutip dari Android Central, Rabu (1/6/2022).

Ia juga menyatakan bahwa keputusan tinjauan ini diaudit secara teratur guna membantu memastikan akurasi konten.

Baca Juga: 6 Tips Kenali Akun Jualan Penipu di Instagram

Moderator saat ini mengakui klaim mantan reviewer tersebut dan mengatakan kalau perusahaan hanya mengaudit sekitar 10 persen dari keputusan mereka.

Di sisi lain, Meta menjelaskan pihaknya melakukan audit mingguan berdasarkan sampel acak untuk menjaga kualitas dan akurasi.

Itu juga dilakukan untuk memahami di mana letak kesalahannya.

Seperti Meta, Telus International membantah klaim tersebut. Namun mereka mengaku bahwa itu tuduhan serius dan siap menyelidiki tudingan tersebut.

Beberapa moderator konten mulai bersuara setelah sejumlah pengguna Instagram Iran memprotes adanya penghapusan beberapa posting kritis terkait rezim Iran.

Adapun konten-konten dari para oposisi ini berisi protes terkait kebijakan pemerintah untuk memotong subsidi barang-barang pokok.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI