Sepertinya, EA ingin mengikuti kesuksesan game yang dibuat berdasarkan film seperti Star Wars Jedi: Fallen Order.
Sebelum rilis Fallen Order, EA sebenarnya berhenti meluncurkan game single-player.
Namun Fallen Order nyatanya sukses besar. Alhasil mereka juga menyiapkan sekuel yang akan segera datang, Star Wars Jedi: Survivor.
Kini EA tampaknya mau membuat kesuksesan serupa dengan game single-player yang diketahui bakal bekerja sama dengan Marvel Games.
Kendati demikian, game Black Panther ini masih dalam tahap awal pengembangan.
![Electronic Arts. [EA]. [Shutterstock]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/10/11/34437-electronic-arts.jpg)
Jadi kemungkinan besar tidak ada informasi terbaru dalam waktu yang cukup lama ke depan.