Suara.com - Pembaruan PUBG Mobile 2.2 telah diluncurkan secara bertahap mulai 13 September 2022, menyiratkan bahwa pemain bisa mendapatkan opsi pembaruan selama beberapa hari ke depan.
Beberapa pemain di Android ataupun iOS akan menerima versi baru pada 13 September 2022, sementara sisanya akan mendapatkan pembaruan tersebut sebelum akhir 15 September 2022.
Peta battle royale baru bernama Nusa adalah sorotan utama dari pembaruan patch 2.2. Selain Nusa, pemain juga akan mendapatkan fitur baru, termasuk pengoptimalan dalam game, karakter baru, dan Royale Pass Season yang baru.
Dilansir dari Sportskeeda pada Rabu (14/9/2022), berikut ini detail waktu rilis pembaruan PUBG Mobile 2.2 untuk perangkat Android dan iOS:

1. Google Play
Irak, Malaysia, Pakistan, dan Turki
- Sekitar 10 persen peluncuran pada 13 September 2022, pukul 09:00 UTC
- Sekitar 20 persen peluncuran pada 13 September 2022, pukul 11:00 UTC
- Sekitar 30 persen peluncuran pada 14 September 2022, pukul 01:30 UTC
Amerika Serikat
Sekitar 30 persen peluncuran pada 14 September 2022, pukul 1:30 UTC
Korea dan Jepang
Peluncuran 100 persen paling lambat pada 14 September 2022, pukul 02:00 UTC
Taiwan
Peluncuran 100 persen paling lambat pada 14 September 2022, pukul 09:30 UTC
Baca Juga: 5 Skin Senjata Terbaik PUBG Mobile, Ubah Tampilan Makin Kece!
Global