3 Kelemahan Dyrroth di Mobile Legends S33: Hero Populer dengan WR Rendah

Selasa, 30 Juli 2024 | 17:00 WIB
3 Kelemahan Dyrroth di Mobile Legends S33: Hero Populer dengan WR Rendah
Hero Mobile Legends - Dyrroth. [Moonton]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dyrroth merupakan salah satu Fighter dengan kombo skill ganas di Land of Dawn. Berikut terdapat penjelasan mengenai kelemahan Dyrroth di Mobile Legends Season 33.

Sebagai informasi, Dyrroth termasuk 'hero unik'. Berdasarkan statistik in-game MLBB, Dyrroth adalah hero terpopuler ketiga di Mobile Legends.

Pick Rate Dyrroth menyaingi Miya dan Layla. Ia juga tergolong sebagai hero tier A sehingga cukup kuat. Meski begitu, Dyrroth masuk ke dalam 25 besar hero paling banyak menelan kekalahan.

Berdasarkan statistik dalam 30 hari terakhir, Win Rate (WR) Dyrroth sangat rendah yaitu 47,50 persen. Ini berarti probabilitas Dyrroth untuk meraih kemenangan tak sampai 50 persen.

Dyrroth terhitung sangat laris di tier Legend dan Epic ke bawah. Namun, ia jarang dipilih oleh player Mythic (setidaknya tak populer di rank tinggi). Berikut 3 kelemahan Dyrroth di Mobile Legends Season 33:

1. Lemah pada War Besar

Hero Mobile Legends - Dyrroth. [Moonton]
Hero Mobile Legends - Dyrroth. [Moonton]

Dyrroth memang kuat saat pertarungan satu lawan satu alias 'by one'. Namun, ia tak terlalu berguna untuk team fight atau war besar. Pasif skill memungkinkan Dyrroth untuk menghasilkan damage tinggi sekaligus memulihkan HP.

Meski begitu, Dyrroth tak mempunyai durabilitas tinggi di team fight karena skill-nya mudah dipatahkan. Item seperti Antique Cuirass, Sea Halberd, Dominance Ice, dan Thunder Belt auto bikin Dyrroth mati kutu.

2. Mudah Tumbang Menghadapi Hero CC

Baca Juga: Nggak Ada Dyrroth? Ini 5 Fighter Paling Banyak Menang di Mobile Legends S33

Hero Franco di Mobile Legends. (Moonton Games)
Hero Franco di Mobile Legends. (Moonton Games)

Dyrroth akan mendominasi di EXP Lane dalam kondisi 1 vs 1. Hero ini juga efektif untuk diplot sebagai Jungler.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI