Waspada! Penipuan Online Berkedok Diskon Imlek 2025

Muhammad Yunus Suara.Com
Rabu, 29 Januari 2025 | 18:15 WIB
Waspada! Penipuan Online Berkedok Diskon Imlek 2025
Ilustrasi imlek 2025 (Nguyen Do/Pixabay)

Suara.com - Semangat belanja selama perayaan Imlek 2025 diperkirakan meningkat. Tapi hati-hati! Kaspersky memperingatkan adanya situs web palsu yang menipu konsumen dengan iming-iming diskon besar dan hadiah menarik.

Modusnya sederhana, penipu membuat toko online palsu yang menjual kartu hadiah atau barang bertema Imlek, seperti dekorasi khas Tahun Ular.

Mereka menawarkan harga menggiurkan, menciptakan rasa urgensi agar pembeli tergoda melakukan transaksi secepat mungkin.

Tapi setelah pembayaran dilakukan, barang tak pernah dikirim, dan si penipu pun menghilang.

Bahkan, ada situs yang masih menjual dekorasi bertema Tahun Naga, menunjukkan bahwa mereka hanya menyalin ulang toko lama tanpa memperbarui produk.

“Tahun Baru Imlek dirayakan di seluruh dunia, dan popularitasnya yang terus meningkat menjadikannya target yang menarik bagi para penipu,” demikian peringatan pakar keamanan di Kaspersky Olga Svistunova.

Dia mengatakan penjahat dunia maya dengan cepat memanfaatkan tren global, memanfaatkan antusiasme konsumen dan semangat perayaan.

Olga menyarankan agar pengguna tetap aman dan terhindar dari kekecewaan, penting bagi mereka untuk mencermati detail, memverifikasi keaslian toko daring, dan berhati-hati terhadap penawaran yang tampak sangat menguntungkan, dimana penawaran tersebut sering kali dirancang untuk menipu.

Kaspersky telah memberikan sejumlah kiat agar terhindar menjadi korban penipuan semacam itu.

Baca Juga: Misteri Terpecahkan! Ini Alasan Ilmiah dan Mitos Kenapa Imlek Selalu Hujan

Tips Agar Tak Jadi Korban

Agar tidak terjebak dalam penipuan ini, berikut beberapa langkah yang disarankan Kaspersky:

- Cek Keaslian Situs – Periksa URL, nama domain, dan baca ulasan pelanggan sebelum belanja online.

- Waspadai Penawaran yang Terlalu Bagus untuk Jadi Nyata – Jika diskonnya kelewat besar dan terlalu menggiurkan, bisa jadi itu jebakan.

- Hindari Klik Sembarangan – Jangan asal mengklik pop-up, iklan, atau email tak dikenal yang menawarkan diskon Imlek.

- Jangan Bagikan Data Pribadi – Berikan informasi hanya di situs resmi dan terverifikasi.

- Gunakan Keamanan Siber – Perangkat lunak keamanan seperti Kaspersky Premium bisa membantu memblokir situs phishing dan mencegah serangan malware.

Jangan sampai euforia belanja Imlek malah berujung kecewa. Tetap waspada dan selalu periksa sebelum bertransaksi!

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI