Xiaomi A27Ui Resmi Rilis, Monitor 4K dengan Fitur Menarik

Minggu, 13 April 2025 | 18:36 WIB
Xiaomi A27Ui Resmi Rilis, Monitor 4K dengan Fitur Menarik
Monitor 4K anyar, Xiaomi A27Ui. (Xiaomi)

Suara.com - Xiaomi cukup agresif dalam menghadirkan monitor dengan fitur kompetitif. Produk bernama komersial sebagai Xiaomi A27Ui sudah terdaftar di laman resmi perusahaan.

Mengingat perangkat muncul pada situs resmi Xiaomi Global, monitor 4K ini diharapkan segera hadir ke banyak negara. Xiaomi telah mengumumkan monitor 4K lainnya untuk pasar internasional. Monitor 4K Xiaomi A27Ui merupakan tambahan baru untuk seri A27.

Perusahaan sebelumnya telah merilis A27i dan A27Qi. Varian A27i sendiri dibanderol sebesar 140 dolar AS atau Rp 2,4 juta (kurs Rp 16.800).

Xiaomi sendiri belum mengumumkan harga A27Ui. Namun itu diprediksi tak jauh berbeba dibanding model A27 lain. Dibandingkan dengan monitor Xiaomi 27i FHD dan monitor 27Qi 2K, A27Ui baru memiliki diagonal 27 inci yang sama.

Meski begitu, Xiaomi A27Ui menawarkan resolusi tertinggi pada 4K UHD (3.840 x 2.160 piksel). Monitor Xiaomi A27Ui hadir sebagai solusi visual canggih yang diklaim menawarkan pengalaman menonton luar biasa.

Monitor 4K anyar, Xiaomi A27Ui. (Xiaomi)
Monitor 4K anyar, Xiaomi A27Ui. (Xiaomi)

Dengan resolusi Ultra High Definition (UHD) 3840 x 2160 piksel, monitor menjanjikan ketajaman gambar yang memukau pada panel In-Plane Switching (IPS) dengan reproduksi warna akurat dan sudut pandang lebar hingga 178 derajat.

Hal ini memastikan bahwa kualitas gambar tetap konsisten, bahkan ketika dilihat dari sudut ekstrem sekalipun. Untuk meningkatkan kualitas visual, perangkat dilengkapi dengan dukungan High Dynamic Range 10 (HDR10). Itu memungkinkan tampilan warna yang lebih kaya dan kontras lebih dalam.

Detail Fitur Xiaomi A27Ui

Xiaomi A27Ui mampu menampilkan hingga 1,07 miliar warna dengan kedalaman 10-bit, menghasilkan gradasi warna halus dan detail tajam.

Baca Juga: Dua HP Xiaomi Ini Bisa Cicipi Pembaruan HyperOS 2 Android 16 Beta 2

Selain itu, panel ini mencakup 100 persen gamut warna sRGB dan 95 persen gamut warna Digital Cinema Initiatives-Protocol 3 (DCI-P3).

Standar warna tersebut banyak digunakan dalam industri film dan desain grafis, memastikan akurasi warna yang luar biasa.

Setiap unit monitor Xiaomi A27Ui telah dikalibrasi secara profesional di pabrik untuk menjamin akurasi warna tingkat tinggi, dengan rata-rata Delta E (E) kurang dari 1.

Nilai E yang rendah menunjukkan bahwa perbedaan antara warna yang ditampilkan di layar dan warna aslinya sangat kecil, hampir tidak terlihat oleh mata manusia.

Monitor 4K anyar, Xiaomi A27Ui. (Xiaomi)
Monitor 4K anyar, Xiaomi A27Ui. (Xiaomi)

Konektivitas monitor ini juga sangat lengkap, dengan port USB-C yang mendukung transfer data dan audio/video secara bersamaan, serta pengisian daya balik hingga 90 Watt saat layar dalam keadaan mati.

Hub USB terintegrasi menyediakan lebih banyak port untuk menghubungkan perangkat tambahan seperti mouse, keyboard, atau drive USB, membantu mengurangi kekacauan kabel di meja kerja.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI