Kemampuan perekaman bawah air ini diklaim didukung oleh sertifikasi IP65 dan juga telah mengantongi sertifikasi keandalan bintang lima dari SGS, yang menjamin perlindungan terhadap benturan dengan kemampuan tahan jatuh dari ketinggian hingga 6 kaki.
Pada bagian depan, desain Honor 400 Lite memperlihatkan kemiripan dengan iPhone 16 melalui desain punch-hole berbentuk pil yang menjadi rumah bagi kamera selfie 16 MP dengan aperture f/2.45.
Sementara itu, di bagian belakang tersemat konfigurasi kamera utama yang terdiri dari sensor 108 MP f/1.75 berukuran 1/1,67 inci dan depth sensor 5 MP.
Untuk menunjang aktivitas sehari-hari, Honor 400 Lite dibekali baterai berkapasitas 5.230 mAh yang mendukung pengisian daya cepat 35W melalui port USB-C.