Sayangnya, hampir semua motor baru tersebut dibanderol dengan harga belasan hingga puluhan juta rupiah—cukup menguras kantong.
Memang ada opsi kredit, tapi tetap saja, cicilan bulanan bisa jadi beban tersendiri.
Tapi jangan khawatir, dengan budget tipis kalau kamu sedang mencari motor dengan dana terbatas, motor bekas bisa jadi pilihan yang masuk akal.
Meski tak menawarkan fitur-fitur canggih terkini, selama mesinnya masih sehat, motor bekas tetap bisa diandalkan.
Berikut ini motor bekas harga 5 jutaan dilansir dari berbagai sumber;
1. Kawasaki Athlete 2009
Sekilas tampilannya seperti motor kopling, padahal sebenarnya ini adalah motor bebek biasa. Desainnya yang macho membuatnya tampak keren di jalanan. Kini, harga bekas Kawasaki Athlete 2009 berada di kisaran Rp4,7 juta.
2. Honda Blade 2010
Motor bebek keluaran Honda ini dibekali mesin 110cc. Harga bekas untuk tahun 2010 berada di kisaran Rp4,5 juta hingga Rp5 juta. Dengan desain yang masih menarik dan dukungan bengkel resmi Honda yang tersebar luas, motor ini layak kamu pertimbangkan.
Baca Juga: Mobil Listrik Murah Toyota bZ5 Mulai Diproduksi Massal, Andalkan Baterai Blade BYD
3. Suzuki Thunder 125 (2008)
Motor legendaris dari Suzuki ini sempat populer di era 2000-an. Dengan mesin 125cc, Suzuki Thunder 2008 dikenal tangguh dan nyaman untuk perjalanan jauh. Harganya kini berkisar Rp4 jutaan di pasar motor bekas.
Informasi Tambahan, mobil matic murah budget di bawah Rp30 juta ternyata ada dengan kondisi prima dan layak pakai untuk mendukung aktivitas harian.
Beberapa pilihan mobil bekas ini patut menjadi pertimbangan jika kamu memiliki anggaran terbatas.
Namun karena mobil matic murah dalam kondisi bekas, sebaiknya kamu harus benar-benar teliti memeriksa kondisi sebelum membelinya.
Berikut 7 rekomendasi mobil matic murah dengan harga di bawah Rp30 juta.